Rabu 29 Nov 2017 08:48 WIB

PSM Terima Surat Panggilan M Arfan untuk Bela Timnas

Logo PSM Makassar
Foto: liga-indonesia
Logo PSM Makassar

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Manajemen PSM Makassar sudah menerima surat pemanggilan M Arfan untuk bergabung bersama timnas Indonesia dalam persiapan menghadapi turnamen Aceh World Solidarity Tsunami Cup (AWSTC) di Nanggroe Aceh Darussalam, 2-6 Desember 2017.

Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina mengatakan, sesuai surat bernomor 3604/AGB/584/XI-2017 menyebutkan, Arfan sudah harus bergabung dalam timnas pada 30 November 2017. "Kami sudah menerima surat resmi dari PSSI terkait pemanggilan Arfan ke timnas. Kami tentu ikut bersyukur M Arfan kembali mendapatkan panggilan," ujarnya, Rabu (29/11).

Gelandang muda PSM itu sebelumnya telah dipercaya untuk bergabung dalam timnas U-23 dan timnas senior menghadapi Suriah dan Guyana.

Andi menjelaskan, berdasarkan surat tersebut Arfan akan bergabung bersama timnas hingga 7 Desember 2017. "Timnas di turnamen ini akan menghadapi tiga tim lain, yakni Mongolia, Brunei Darussalam, dan Kirgizstan," katanya.

Selain M Arfan, timnas yang diarsiteki Luis Milla juga memanggil 23 nama lain untuk menghadapi ajang peringatan bencana alam tsunami di Aceh itu

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement