Sabtu 16 Dec 2017 08:47 WIB

Sriwijaya FC Siapkan Laga Uji Coba

Rep: Maspril Aries/ Red: Ratna Puspita
Logo Sriwijaya FC
Foto: liga-indonesia.id
Logo Sriwijaya FC

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Setelah menjalani latihan hampir dua pekan, manajemen Sriwijaya FC merencanakan laga uji coba di dalam negeri atau uji ke negara tetangga. Para pemain Sriwijaya FC mulai melaksanakan latihan mempersiapkan tim yang akan berlaga pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2018 sejak 4 Desember 2016. 

Latihan Teja Paku Alam dan kawan-kawan langsung dipimpin pelatih Rahmad Darmawan. Untuk berlatih, para pemain tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut harus berpindah-pindah tempat latihan pascarenovasi Stadion Gelora Sriwijaya yang dipersiapkan untuk Asian Games XVIII 2018. 

Mereka harus pindah-pindah tempat latihn, terkadang stadion madya Bumi Sriwijaya atau harus mengungsi latihan ke stadion atletik yang berada di komplek Jakabaring Sport City (JSC). 

Sambil menanti jadwal kompetisi Liga 1 Indonesia berputar, Sriwijaya FC melakukan persiapan dengan menjalani latihan di Palembang. Menurut Manajer Sriwijaya FC Ucok Hidayat, sampai saat ini memang belum ada jadwal atau tanggal dari operator liga kapan Liga 1 Indonesia akan bergulir. Ada yang memperkirakan akan bergulir pada Februari 2018. 

“Kapan pun jadwalnya, kami terus mempersiapkan tim untuk berlaga di Liga 1 dan Piala Indonesia,” ujar Ucok, Sabtu (16/12).

Salah satu persiapan itu dengan menyiapkan laga uji coba. “Ada rencana dari pelatih untuk uji coba dengan klub dari Malaysia, karena dia ada relasi di sana. Bagi manajemen tidak ada masalah, jika memang bisa uji coba melawan tim dari Malaysia,” kata dia. 

Jika laga uji coba melawan klub dari Malaysia, Ucok mengingatkan agar lawan yang dihadapi memiliki kualitas lebih tinggi atau sama dengan Sriwijaya FC. “Laga uji coba nanti harus menghadapi klub yang berlaga di Liga Super Malaysia atau Liga Perdana, katanya.

Siapakah yang layak menjadi lawan uji coba Sriwijaya FC dari Malaysia. Di Liga Super Malaysia berdasarkan kompetisi 2017 lalu ada 12 tim yang berlaga, yaitu Johor Darul Takzim, Pahang FC, Felda United Felda, Kedah FC, Perak FC, Selangor FC, T-Team, Selangor Pkns, Kelantan FC, Melaka FC, Sarawak FC dan  Pulau Pinang FC.

Jika memilih lawan tanding dari Liga Perdana Malaysia, juga ada 12 tim yang bisa dipilih menjadi lawan, yaitu Kuala Lumpur FC, Trengganu FC, PKNP FC,  Johor Darul Takzim II, Negeri Sembilan FC, UITM FC,  PDRM FC, ATM FC,  Kuantan FA,MISC- MIFA, Perlis FC.

Pelatih Rahmad Darmawan mengaku sudah memasukan agenda uji coba dari anak-anak asuhannya termasuk melawan klub dari Malaysia. Menurut pelatih yang akrab disapa RD, jika tidak mengikuti Piala Presiden maka pilihannya adalah melaksanakan pertandingan uji coba sebelum turun pada kompetisi Liga 1 Indonesia mendatang. 

“Uji coba adalah bagian dari program pematangan kekompakan tim,” katanya.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 6 4 2 0 10 7 14
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 6 3 2 1 8 5 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement