Ahad 17 Dec 2017 08:49 WIB

Dzhalilov Tajam di Latihan Sriwijaya, RD: Dia Butuh Adaptasi

Rep: Maspril Aries/ Red: Israr Itah
Suasana gim internal Sriwijaya FC di Palembang, Sabtu (16/12).
Foto: dok Sriwijaya FC
Suasana gim internal Sriwijaya FC di Palembang, Sabtu (16/12).

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Striker anyar Sriwijaya FC asal Tajikistan, Manuchekhr Dzhalilov menunjukkan ketajaman dalam pertandingan internal di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang, Sabtu (17/12). Bang Jali, sebutan pendukung Sriwijaya FC kepadanya, mencetak dua gol.

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan memberikan pujian kepadanya. RD menilai Dzhalilov sudah menunjukkan kualitasnya. Akan tetapi, ini baru permulaam.

"Dia butuh adaptasi, juga perlu waktu untuk bisa menyatu bersama pemain lainnya. Tinggal bagaimana pemain lain dapat chemistry dengan dia," ujar RD, sapaannya pada Ahad (17/12).

Pada gim internal tersebut, RD membagi anak asuhnya ke dalam dua tim. Dzalilov berada satu tim bersama Makan Konate dan pemain baru Adam Alis. Di tim satunya ada M Roby bersama penjaga gawang Sandi Firmansyah.

Babak pertama berlangsung imbang tanpa gol, kedua tim sama-sama menciptakan peluang. Baru pada babak kedua gol mulai tercipta, dari serangan balik Ahmad Fariz mengirimkan umpan ke jantung pertahanan lawan dan langsung disambut dengan sundulan Bang Jali. 

Gol kedua dari mantan pemain Istiklol FC yang berlaga di Liga Tajikistan tersebut lahir melalui titik pinalti. Dzhalilov menerima umpan matang dari Makan Konate, namun digagalkan Ndiaye dengan menjtuhkannya di kota terlarang. Bang Jali maju sebagai eksekutor dan berhasil menciptakan gol kedua ke gawang Rangga Pratama. 

"Internal match ini melihat kemampuan para pemain usai berlatih keras selama satu pekan terakhir. Saya sengaja tidak memforsir pemain pada gim ini untuk melihat kerja sama dan penerapan taktik strategi yang disiapkan sebelumnya," kata RD.

Menurut mantan pelatih T-Team yang berlaga di Liga Super Malaysia, para pemain perlu atmosfer pertandingan agar sentuhannya tidak hilang karena lama tak bertanding. 

Walau sekadar latihan, seluruh pemain Sriwijaya FC memperlihatkan penampilan maksimal. Gim internal ini ternyata menarik banyak penonton. Lebih dari 100 penonton dan pendukung Sriwijaya FC menyaksikan pertandingan dari tribun stadion yang berada diantara dua mal besar di Palembang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement