Rabu 20 Dec 2017 14:46 WIB

'Real Madrid Wajib Menang Di El Clasico'

Rep: Lintar Satria Zulfikar/ Red: Israr Itah
Sergio Ramos
Foto: EPA-EFE/KIKO HUESCA
Sergio Ramos

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kapten Real Madrid Sergio Ramos menegaskan, timnya harus berhasil menang dalam laga el Clasico pada Sabtu (23/12). Ramos mengatakan, kemenangan Madrid kali ini jauh lebih penting dibandingkan el Clasico sebelumnya. Sebab, saat ini Los Blancos sedang berusaha untuk mengatrol peringkat sekaligus menahan laju Barcelona di La Liga.

"Akan menjadi pertandingan yang bagus tidak ada kata yang tepat untuk menggambarkan Clasico. Kali ini benar-benar berbeda dan pertandingan paling penting di dunia. Kami wajib menang dibandingkan sebelumnya karena situasi yang sedang kami alami, kami sedang berusaha berjuang di La Liga," kata Ramos seperti dilansir di Marca, Rabu (20/12).

Ramos mengakui menjuarai Piala Dunia Antarklub membangkitkan kepercayaan diri Madrid. Kepercayaan diri ini, kata Ramos, sangat penting bagi psikologis pemain.

"Kami sangat bersemangat dan sudah berkerja keras pada pekan ini, jadi harapannya kami bisa meraih tiga poin agar bisa menempel tim yang berada di atas kami," kata Ramos.

Saat ini Real Madrid terpaut 11 poin dari Barcelona yang berada dipuncak klasemen. Gelandang Real Madrid Luka Modric mengatakan dirinya tidak terlalu mengkhawatirkan tentang perbedaan jumlah poin tersebut, menurutnya Madrid masih bisa segera mengejar Barcelona.

"Kami ingin bermain bagus di La Liga dan kami akan melakukan apa pun agar bisa kembali lagi, sebagai tambahannya kami juga akan berjuang untuk Liga Champions dan Copa del Rey," kata Modric.

Modric mengatakan saat ini timnya dalam kondisi bagus. Mereka juga bersemangat untuk menjalani pertandingan besar sebelum Natal. Modric menegaskan timnya sudah siap untuk menampilkan performa terbaik mereka.

"Kesatuan dan bermain sebagai tim sangat penting bagi pertandingan seperti ini. Kami harus tetap bersama dan tidak memberi terlalu banyak ruang bagi Barcelona karena jika kami melakukannya, mereka akan menghukum kami," kata Modric.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement