Ahad 31 Dec 2017 19:18 WIB

Madrid Saingi MU dalam Perburuan Paulo Dybala

Rep: Bambang Noroyono / Red: Ratna Puspita
Paulo Dybala usai melesakkan gol ke gawang Sassuolo ketika Juventus FC meraih kemenangan 3-1 pada lanjutan Liga Italia Serie A di Stadion Mapei, Ahad ((17/9). Dyabala mencatat delapan gol dalam empat laga, untuk menandai penampilan ke-100 nya di Juve.
Foto: EPA-EFE/Elisabetta Baracchi
Paulo Dybala usai melesakkan gol ke gawang Sassuolo ketika Juventus FC meraih kemenangan 3-1 pada lanjutan Liga Italia Serie A di Stadion Mapei, Ahad ((17/9). Dyabala mencatat delapan gol dalam empat laga, untuk menandai penampilan ke-100 nya di Juve.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Manchester United dikabarkan mendapatkan persaingan dari raksasa di La Liga Spanyol, Real Madrid, dalam perburuan kontrak striker Juventus, Paulo Dybala. Setan Merah dan Los Blancos berada dalam satu jalur memboyong pemain Argentina itu dari Serie A di bursa transfer pemain awal 2018.

Media Inggris, Express, pada Ahad (31/12) mengabarkan, manajemen Madrid sedang dalam masa pendalaman klausul pelepasan kontrak Dyabala dengan Juventus di Italia. Pada pembicaraan tersebut, perwakilan dari Santiago Bernabeu mengajukan penawaran yang lebih tinggi dari yang pernah diajukan oleh United. 

Pekan lalu, manajemen Old Trafford menyampaikan kepada kubu Turin bahwa mereka siap dengan dana segar 70 juta pounds atau setara dengan  Rp 1,2 triliun demi mendapatkan Dybala. Tawaran MU tersebut sepaket dengan memindahkan pemain sayapnya, Henrikh  Mkhitaryan, ke Juventus. 

Tapi, menurut Express, saat ini Madrid melepaskan tawaran hingga 105 juta pounds ke Juventus agar Dybala pindah ke La Liga. “Madrid menganggap siapa pun yang mendapatkan Dybala di bawah penawaran itu, sebagai kesepakatan bisnis yang sangat baik,” tulis laporan Express, Ahad (31/12).

Mengenai kabar ini, Juventus belum menyampaikan bantahan atau konfirmasinya. Yang pasti, pekan lalu, juara Serie A 2016/17 itu menolak tawaran MU untuk memboyong Dybala. Dybala sebenarnya kerap dilaporkan bakal hengkang sejak awal musim 2017/18. Sejumlah klub-klub papan atas di luar Liga Italia, memburu kontrak bermainnya. Selain MU dan Madrid, FC Barcelona, raksasa lain di La Liga juga mengincarnya. 

Namun, semua rumor tersebut, tak ada satupun yang terbukti. Dybala masih bertahan di Turin sampai hari ini.

Kendati demikian, rumor dengan kepindahan pemain 24 tahun itu mengencang di Italia setelah pemain berangka punggung 10 itu dibangkucadangkan dalam beberapa laga terakhir. Bagi MU, Express menyebutkan, kebutuhan Dybala saat ini memuncak. Itu lantaran desakan pelatih Jose Mourinho yang ingin mempertajam lini depan skuat utamanya di putaran kedua Liga Inggris 2017/2018. 

Madrid, menurut Express, juga membutuhkan sosok pemain depan seperti Dybala sebagai rencana mengakhiri peran Gareth Bale di barisan utama. Pelatih Zinadine Zidane dilaporkan menganggap Dybala cocok mengisi peran Bale, yang dikabarkan masuk bursa transfer pemain musim dingin ini.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement