Selasa 23 Jan 2018 23:37 WIB

Borneo FC Ditahan Imbang Klub Liga 2

Borneo FC kewalahan menghadapi permainan Persika Karawang.

Pusamania Borneo FC
Foto: BorneoFC.id
Pusamania Borneo FC

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Persika Karawang berhasil menahan imbang Borneo FC 2-2 dalam laga uji coba di Lapangan Jogja Independent School, Sleman, Selasa (23/1). Dalam pertandingan itu, anak-anak Persika cukup apik meski harus menghadapi klub yang berada di level lebih tinggi. Justru Borneo FC yang kewalahan menghadapi permainan Persika.

Persika mampu menjebol gawang Borneo FC terlebih dahulu. Gol Persika itu terjadi melalui sontekan pemain depan Rudiyana.

Memanfaatkan celah di lini belakang Borneo, Rudiyana mampu menjaringkan bola ke gawang Borneo yang dikawal kiper David Arianto pada menit ke-18.

Tertinggal satu gol, anak-anak Borneo berusaha bangkit menghadapi permainan Persika yang sebenarnya berada di kasta kedua Liga Indonesia. Tapi kuatnya barisan belakang Persika membuat Borneo FC kesulitan menjebol gawang. 

Saat Borneo berusaha menggempur, justru Persika kembali menambah keunggulan melalui gol yang dicetak Rizky Novriansyah pada menit ke-32.

Jeda beberapa menit kemudian, anak-anak Borneo berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2. Gol Borneo diciptakan Srdan Lopicic, memanfaatkan kemelut di kotak penalti setelah proses tendangan penjuru. Hingga babak pertama berakhir, skor 1-2 untuk keunggulan Persika Karawang.

Memasuki babak kedua, terjadi jual-beli serangan. Borneo yang tampil di Liga 1 tidak mau dipermalukan Persika yang berlaga di Liga 2 Indonesia.

Pada menit ke-62 Borneo berhasil menjebol gawang Persika melalui sontekan Sultan Samma pada menit ke-63. Setelah gol itu, Borneo semakin menguasai pertandingan. Tapi tidak terjadi gol hingga pertandingan usai.

Pelatih Borneo FC Iwan Setiawan menyatakan penampilan anak asuhnya cukup baik, tapi belum maskimal karena program latihan yang dijalankan belum menyeluruh. Meski begitu, ia mengaku tidak menyangka permainan Persika cukup apik.

Sedangkan Pelatih Persika Karawang Ricky Nelson mengaku cukup puas dengan hasil yang diraih. Meski demikian, masih ada yang harus diperbaiki. "Kami masih harus terus berlatih dan melakukan uji coba," kata dia. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement