Kamis 25 Jan 2018 20:35 WIB

RD Sanjung PSMS Jelang Bentrok Lawan Sriwijaya FC

Tim Ayam Kinantan punya transisi dari bertahan ke menyerang yang sangat cepat.

Rep: Taufiq Alamsyah Nanda/ Red: Israr Itah
Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan, resmi menandatangani kontrak untuk melatih Sriwijaya FC pada kompetisi 2018.
Foto: Republika/Maspril Aries
Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan, resmi menandatangani kontrak untuk melatih Sriwijaya FC pada kompetisi 2018.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan menyanjung kelebihan PSMS Medan, lawan yang akan dihadapi timnya pada laga ketiga Grup A Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (26/1). Ia menilai, tim Ayam Kinantan punya transisi dari bertahan ke menyerang yang sangat cepat.

"Ini yang harus diwaspadai. Buat saya, keseimbangan antara bertahan dan menyerang harus betul-betul bisa dilakukan oleh seluruh pemain," ujar RD, sapaan akrabnya di Bandung, Kamis (25/1).

Selain punya kecepatan, para pemain PSMS dinilai RD sangat militan. Para penggawa tim dengan kostum kebanggaan berwarna hijau ini memiliki motivasi yang tinggi setiap turun ke lapangan.

"Kemudian mereka bermain dengan tanpa beban, ini yang susah. Pemain yang bermain tanpa beban bisa mengeluarkan semua kemampuannya dengan optimal. Kalau ada beban atau pressure akan kurang," tutur RD.

(Baca juga: Djadjang Merendah Jelang Laga PSMS Kontra Sriwijaya FC)

RD menegaskan, timnya wajib menang untuk lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2018. Andai Sriwijaya FC menang dan Persib juga mampu menaklukkan PSM, maka tiga tim akan punya nilai sama, yakni enam. Tiga tim itu Sriwijaya FC, Persib, dan PSMS.

Jika skenario ini yang terjadi, hitung-hitungan selisih gol akan menentukan tim yang berhak lolos langsung sebagai juara grup. PSMS sedikit di atas angin karena hanya perlu hasil imbang untuk menjadi juara grup.

"PSMS punya kans untuk lolos ke babak selanjutnya. Sementara kami punya kewajiban untuk memenangkan pertandingan," ucap mantan pelatih timnas Indonesia U-23 ini.

Untuk menghadapi laga bertajuk Derby Andalas ini, RD mengaku sudah menyiapkan tim dengan beberapa simulasi. Ia dapat menurunkan hampir seluruh pemain, minus dua yang terakumulasi kartu kuning, yakni Bio Paulin dan Alvin Tuasalamony.

Dengan banyaknya pemain baru yang direkrut Sriwijaya, maka adaptasi pemain menjadi suatu tantangan tersendiri bagi sang juru taktik. Ia menegaskan bahwa para pemain harus bisa saling memahami antara satu dengan lainnya. 

RDsudah menyiapkan beberapa rencana andai Sriwijaya FC harus kandas lebih dini pada turnamen ini. Ia akan menambah frekuensi uji coba.

"Saya butuh enam sampai tujuh uji coba lagi ke depan untuk tim ini," kata dia.

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 6 4 2 0 10 7 14
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 6 3 2 1 8 5 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement