REPUBLIKA.CO.ID, CARDIFF -- Manchester City melaju ke babak kelima Piala FA. Skuat polesan Josep Guardiola menyisihkan tuan rumah Cardiff City.
Kubu the Citizens unggul dua gol tanpa balas di Cardiff City Stadium, Senin (29/1) dini hari WIB. Sejak pertandingan dimulai, Manchester Biru tampil dominan.
Baru delapan menit duel berjalan, gawang Cardiff sudah bergetar. Aksi Kevin de Bruyne berhasil memperdaya Neil Etheridge.
Unggul 1-0 tak membuat pasukan Guardiola mengendurkan serangan. Pada menit ke-37, tim tamu memperlebar jarak.
Kali ini Raheem Sterling mencatakan namanya di papan skor. Kedudukan 2-0 untuk City bertahan hingga turun minum.
Usai jeda, irama pertandingan tidak berubah. De Bruyne dan rekan-rekan tetap menguasai laga.
Namun, hingga duel berakhir, angka di papan skor tidak berubah. Dengan demikian, Manchester Biru menyusul sejumlah elite seperti Manchester United dan Chelsea yang terus melaju dalam kompetisi kelas dua ranah Inggris ini.
Para pemain Manchester City (kanan) merayakan gol keempat ke gawang Tottenham Hotspur pada laga Liga Primer Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (16/12). City menang 4-1 pada laga ini.