REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) bisa bermain selama 10 jam di kandang Newcastle United dan tidak mencetak gol. Ini diutarakan pelatih MU Jose Mourinho setelah timnya takluk 0-1 dari the Magpies di St James Park, Ahad (11/2).
Gol Matt Ritchie pada menit ke-65 memastikan kekalahan kelima Iblis Merah di Liga Primer Inggris musim ini. MU yang melepaskan 13 tembakan, enam tepat sasaran pada laga ini gagal membukukan satu gol pun. Alhasil, Iblis Merah kini tertinggal 16 angka dari Manchester City di puncak.
"Menurut saya, kami bisa berada di sini selama 10 jam dan tidak mencetak gol," katanya dikutip dari BBC. "Mereka memanfaatkan kesalahan defensif kami, dan dari tendangan bebas yang mereka dapatkan, mereka mencetak gol. Mereka pasti memiliki perasaan yang luar biasa setelah benar-benar memberikan segalanya."
(Baca juga: Guardiola: De Bruyne Layak Jadi Kandidat Peraih Ballon D'Or)
Kekalahan memperpanjang catatan tanpa kemenangan Mourinho pada Liga Primer Inggris di St James Park menjadi tujuh pertandingan. Mantan bos Chelsea tersebut menyesalkan Anthony Martial, Alexis Sanchez, dan Jesse Lingard yang gagal memaksimalkan peluang. Kiper debutan Newcastle Martin Dubravka juga tampil apik pada laga ini.
"Dewa sepak bola jelas ada di pihak mereka," kata pelatih Portugis itu.
Mourinho enggan terlalu kritis terhadap Chris Smalling yang menyebabkan terjadinya tendangan bebas. Ia menegaskan bahwa seorang bek akan selalu beraksi yang dapat mengakibatkan tendangan bebas.
Ia hanya menyesalkan para pemainnya gagal dalam duel bola udara. Sehingga gol Newcastle pun tercipta.
Bek MU Phil Jones mengatakan, para pemain Iblis Merah terluka dengan kekalahan, ini. Skor 0-1 membuat MU kini hanya unggul dua angka dari tim urutan ketiga Liverpool yang mengalahkan Southampton 2-0.