Rabu 21 Feb 2018 01:54 WIB

Conte: Chelsea Harus Siap Menderita tanpa Bola

Pemain Chelsea harus fokus sepanjang pertandingan.

Antonio Conte
Foto: EPA-EFE/FACUNDO ARRIZABALAGA
Antonio Conte

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manajer Chelsea, Antonio Conte, menyadari timnya menghadapi laga berat pada Selasa (20/2) malam waktu setempat atau Rabu (21/2) dini hari WIB. Chelsea akan menghadapi raksasa Katalan, Barcelona, yang dikenal dengan penguasaan bola.

''Untuk alasan ini, kami harus bersiap untuk menderita tanpa bola,'' kata Conte pada konferensi pers yang berlangsung pada Senin.

Barcelona dikenal dengan gaya tiki taka-nya yang mengandalkan penguasaan bola. Sehingga, tim lawan sering kali kesulitan dalam merebut dan menguasai bola.

Conte menyadari kondisi tersebut yang akan dihadapi Chelsea dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada malam ini. Untuk itu, ia menyerukan pemainnya untuk selalu tampil solid dan tidak kehilangan fokus sepanjang pertandingan.

Karena kesulitan menguasai bola, maka Chelsea harus bisa memaksimalkan peluang ketika mereka mendapatkan bola. ''Kami harus berusaha melakukan apa yang kami tahu dengan bola. Apa yang kami berusaha lakukan saat latihan,'' katanya.

Chelsea membawa modal penting dengan menghancurkan tim divisi kedua Hull City 4-0 di putaran kelima Piala FA pada Jumat. Namun, klub berjuluk The Blues ini sedang kesulitan untuk mencapai standar-standar tinggi pada musim kedua masa kepelatihan Conte. Chelsea yang menyandang status juara bertahan, kini terpuruk di posisi keempat Liga Primer Inggris.

Conte mengakui laga dipastikan tidak akan mudah. Karena, Barcelona merupakan salah satu tim terbaik dunia yang selalu tampil fantastis.

''Kita membicarakan pertandingan besar,'' katanya. ''Ini merupakan tantangan besar bagi kami. Kami harus bermain melawan tim fantastis, salah satu tim terbaik dunia.''

 

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement