Jumat 16 Mar 2018 23:00 WIB

MU Perpanjang Kontrak Marcos Rojo

Bek berkebangsaan Argentina ini akan memperkuat MU hingga 2021

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Hazliansyah
Marcos Rojo
Foto: EPA/PETER POWELL
Marcos Rojo

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) memberikan perpanjangan kontrak kepada bek tengah Marcos Rojo. Bek berkebangsaan Argentina ini akan memperkuat MU hingga 2021.

Rojo pun sangat senang dengan perpanjangan kontrak yang diterimanya. Bek berusia 27 tahun ini mengatakan, bermain untuk MU adalah impiannya sehingga sulit untuk menolak perpanjangan kontrak ini.

"Sejak saya bergabung dengan United, saya sudah berkomitmen untuk melakukan segalanya agar tetap di sini. Saya sangat senang bisa mendapatkan perpanjangan kontrak ini," kata Rojo dikutip dari laman resmi MU, Jumat (16/3).

Rojo mengatakan, saat ini penampilannya memang kurang optimal karena sedang mengalami cedera. Demi mengembalikan kebugarannya, Rojo menyatakan selalu berusaha berlatih dan fokus pada pemulihan.

Rojo mengatakan, bantuan dari suporter dan rekan-rekan setimnya membuat proses pemulihan berjalan baik. Rojo pun senang karena pelatih Iblis Merah, Jose Mourinho selalu memberikannya kepercayaan untuk segera pulih.

"Saya ingin segera kembali ke lapangan dan membantu tim ini meraih berbagai trofi yang sebelumnya sudah sempat kami lakukan dalam beberapa musim terakhir ini," kata Rojo.

Rojo dibeli dari Sporting Lisbon pada pertengahan 2014 lalu. Bersama MU, Marcos Rojo sudah tampil dalam 105 penampilan di semua ajang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement