Ahad 25 Mar 2018 20:19 WIB

Persib Siap Amankan Tiga Angka dari PS Tira

Persib akan meladeni PS Tira di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Senin (26/3).

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Asisten pelatih Persib Fernando Soler dan kapten Persib Supardi Nasir pada acara konferensi pers pertandingan Liga 1 di Graha Persib, Bandung, Ahad (25/3).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Asisten pelatih Persib Fernando Soler dan kapten Persib Supardi Nasir pada acara konferensi pers pertandingan Liga 1 di Graha Persib, Bandung, Ahad (25/3).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Ketidakhadiran pelatih Persib Bandung, Mario Gomez pada laga perdana Persib melawan PS Tira tidak akan mengendurkan semangat tim. Kapten tim Persib, Supardi Nasir menegaskan, Maung Bandung siap mengamankan tiga angka pada pertandingan pertamanya di Liga 1 tersebut.

"Kalau pemain sudah paham (instruksi pelatih) itu tidak akan menjadi masalah, karena di lapangan itu yang lebih banyak berperan itu pemain. Coach hanya menyampaikan saja," kata dia mengomentari absennya Gomez pada konferensi pers di Graha Persib, Bandung, Ahad (25/2).

(Baca juga: Persib Jalani Laga Perdana tanpa Pelatih Mario Gomez)

Persib akan meladeni PS Tira di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Senin (26/3). Menurut Supardi, kemenangan pada laga perdana penting bagi Persib. Sebab dalam lima musim terakhir, Persib mencatatkan tiga kali hasil imbang pada laga perdananya.

 

"Kami tahu ada sedikit beban karena ini pertandingan pertama. Akan tetapi yang penting sebenarnya bagaimana menyikapi beban itu," paparnya.

Ia mengakui seluruh pemain memiliki beban untuk memetik kemenangan dari tim yang musim lalu bernama PS TNI tersebut. Tapi ia menilai rekan-rekannya siap memetik kemenangan karena dapat mendongkrak mental tim untuk pertandingan selanjutnya. 

Mario Gomez absen karena pulang ke Argentina untuk mendampingi istrinya yang sakit. Ia dijadwalkan kembali ke Bandung pekan depan.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement