Senin 26 Mar 2018 00:10 WIB

Takluk dari Jepang, Bima Sakti: Indonesia Kalah Kelas

Laga persahabatan antara Indonesia dan Jepang berakhir dengan skor telak 1-4.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Ratna Puspita
Pemain Timnas Indonesia U19 Aji Kusuma berusaha memasukan  bola kedalam gawang dalam laga persahabatan Timnas Indonesia U19 melawan Japan U19 di Stadion Utama Gelora Bung karno. Jakarta, Ahad (25/3).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Pemain Timnas Indonesia U19 Aji Kusuma berusaha memasukan bola kedalam gawang dalam laga persahabatan Timnas Indonesia U19 melawan Japan U19 di Stadion Utama Gelora Bung karno. Jakarta, Ahad (25/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Timnas Indonesia U-19 dipaksa menelan malu di kandangnya sendiri usai takluk dari Jepang U-19. Laga persahabatan antara kedua kesebelasan di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Ahad (25/3), berakhir dengan skor telak 1-4.

Kekalahan tersebut menjadi hasil negatif pertama bagi skuat Indonesia U-19 di bawah asuhan pelatih Bima Sakti Tukiman. “Kalau dari sisi hasil saya kecewa,” ujar Bima usai laga di GBK, Ahad (25/3). 

Dia mengatakan kekalahan ini tak seperti apa yang diharapkannya. Namun, Bima harus mengakui, permainan Jepang berada di atas level skuat Indonesia. “Terlepas dari hasilnya, uji coba ini untuk mengetahui level kita. Dan tim kita (Indonesia) memang masih kalah kelas (dari Jepang),” ujar dia. 

photo
Selebrasi. Pemain Japan U19 berselebrasi usai memasukan bola kedalam gawang dalam laga persahabatan Timnas Indonesia U19 melawan Japan U19 di Stadion Utama Gelora Bung karno. Jakarta, Ahad (25/3). (Republika/Iman Firmansyah)

Saat pertandingan, Jepang berhasil empat kali menjebol gawang Garuda sepanjang pertandingan. Pada babak pertama, Indonesia sudah tunduk dengan skor 1-0. Gol Jepang dibikin oleh Miyashiro Taisei pada menit ke-15.

Pada babak kedua, para penggawa tuan rumah tak mampu membalas satu gol tertinggal. Alih-alih membalas, gawang Indonesia yang dikawal kiper Aqil Savik kembali kebobolan.

Pada menit ke-48, Yamada Kota kembali membuat Indonesia malu dan membuat skor menjadi 2-0. Satu menit setelah itu, giliran Taisei yang kembali mencatatkan namanya di papan angka dan membuat skor menjadi 3-0.

Tak juga membalas, kesalahan fatal para pemain Indonesia di areal 12 pada menit ke-78 memberikan hadiah sepakan penalti kepada Jepang. Eksekusi yang dilakukan  Ando Mizuki kembali membuat skuat Garuda kehilangan muka. Skor telak 4-0.

Skor tersebut bertahan sampai menit ke-90. Namun wasit memberikan tambahan waktu. Pada masa bonus tersebut, para penggawa Indonesia baru berhasil memperkecil kekalahan.

Gol pelipur lara dari Aji Kusuma itu membuat skor menjadi 1-4. Skor tersebut sekaligus menutup pertandingan.

photo
Pemain Timnas Indonesia U19 Aji Kusuma berselebrasi usai memasukan bola kedalam gawang dalam laga persahabatan Timnas Indonesia U19 melawan Japan U19 di Stadion Utama Gelora Bung karno. Jakarta, Ahad (25/3). (Republika/Iman Firmansyah)

Bima mengatakan, meski hanya laga persahabatan tak semestinya Indonesia kebobolan sampai empat kali. Menurut dia, skuatnya perlu mengambil pelajaran dari kekalahan ini. Bagi dia, kekalahan ini harus diperbaiki agar Garuda U-19 mampu memberikan kemenangan pada laga-laga berikutnya. 

Mantan kapten timnas Garuda Indonesia itu, evaluasi tersebut penting mengingat timnas U-19 tahun ini punya sejumlah gelaran resmi yang menuntut hasil positif. “Saya harap pemain bisa belajar banyak dari kekalahan ini. Mengambil yang positif. Dan saya akan mengevaluasi dari apa yang kami capai hari ini,” kata Bima. 

Bima menjadi menjadi pelatih timnas U-19 setelah PSSI resmi mendepak Indra Sjafri dari kursi kepelatihan Garuda Muda, pada November 2017. Sejak itu timnas U-19 memang belum lagi pernah turun lapangan melakoni pertandingan. Gelaran terakhir Garuda Muda yaitu saat gagal juara Piala AFF U-19 di Myanmar, Oktober lalu.

Tahun ini, tanggung jawab besar menanti Bima sebagai pelatih agar bisa memperbaiki prestasi Garuda Muda. Okotber 2018 ini, skuat Garuda U-19 akan menjadi tuan rumah Piala AFC U-19. Menembus babak final dan juara tentu menjadi mimpi besar bagi Garuda Muda.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 6 4 2 0 10 7 14
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 6 3 3 0 11 6 12
5 PSM Makassar PSM Makassar 6 3 2 1 8 5 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement