REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Penyerang timnas Argentina Lionel Messi menegaskan, hubunganya dengan Paulo Dybala biasa-biasa saja. Ia bahkan mengakui sudah berbicara dengan Dyabala terkait permasalah tersebut.
Sebelumnya hubungan Messi dengan Dybala dikabarkan retak setelah pemain Juventus itu mengklaim dirinya tidak cocok bermain dengan bintang Barcelona lantaran posisi keduanya sama-sama bermain di sebelah kiri.
"Saya sudah bicara dengannya (Dybala), dan apa yang ia katakan memang benar karena ia bermain di tempat yang sama dengan saya," ujar Messi kepada Fox Sport dikutip Omnisport, Selasa (27/3).
Messi mengakui dirinya dan Dybala memang mempunyai kemiripan soal gaya bermain. Pesepak bola yang mengandalkan kekuatan kaki kiri tersebut lebih nyaman jika ditempatkan di sisi kanan ketimbang bermain di area sebelah kiri. "Lebih sulit bagi kami untuk bermain di sana (sebelah kiri), saya lebih nyaman bermain di sebelah kanan, yang mana ia tak terbiasa bermain di kanan," sambung pemain 30 tahun.
Alhasil dengan masalah yang terjadi peluang La Joya, julukan Dybala, untuk merumput di Piala Dunia 2018 Rusia semakin kecil. Bahkan pada serangkain partai uji coba kali ini, ia tak masuk dalam daftar pemain tim besutan Jorge Sampaoli. "Saya memahami apa yang dia katakan, sehingga saya rasa tak perlu membuat klarifikasi akan hal apa pun terkait kami berdua."
Sementara itu dikutip Football Italia, Selasa (27/3) Sampaoli memastikan Dybala masih berpeluang memperkuat skuat Tango. Alasannya tak memanggil La Joya di dua laga persahbatan adalah untuk mengevaluasi pemain-pemain lain.
"Tidak benar bahwa Dybala keluar dari Piala Dunia. Dia tak di sini karena saya ingin melihat pemain lain. Dybala masih ada dalam pikiran saya dan memiliki peluang besar untuk masuk timnas Argentina."
Albicelsete bakal melakoni partai kedua melawan timnas Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (28/3) dini hari WIB nanti. La Pulga yang absen pada laga melawan Italia diprediksi bakal kembali merumput bersama Angel Di Maria dan Gonzalo Higuain.