Rabu 04 Apr 2018 21:12 WIB

Guardiola Waspadai Trio Penyerang Liverpool

Cara terbaik City untuk menang adalah dengan mencoba bermain menyerang.

Rep: Santi Sopia/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Manchester City Pep Guardiola.
Foto: Richard Sellers/PA via AP
Pelatih Manchester City Pep Guardiola.

REPUBLIKA.CO.ID, ANFIELD -- Pelatih Manchester City Pep Guardiola mengakui Liverpool bukan lawan mudah. Ia sekaligus memuji trio Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino menjelang leg pertama perempat final Liga Champions di Anfield, Kamis (5/4) dini hari WIB nanti.

Roberto Firmino dan Mohamed Salah masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak di Liga Primer saat ini. City diakui Guardiola bakal menghadapi ujian berat melawan penyerang 'cepat dan klinis'.

Tetapi pelatih asal Spanyol itu tetap yakin dengan permainan skuat asuhannya. "Saya tahu cara kami bermain sangat sempurna untuk Liverpool, karena mereka adalah tim yang menyerang, tidak seperti tim lain di dunia, terutama (Sadio) Mane, (Mohamed) Salah, (Roberto) Firmino, mereka sangat bagus," ujarnya, dilansir Sky Sport, Rabu (4/4).

Mantan pelatih Bayern Muenchen dan Barcelona itu merasa cara terbaik untuk menang adalah timnya juga mencoba bermain menyerang. Ia yakin laga nanti bakal berjalan panas.

"Kedua tim mencoba bermain. Kami adalah tim yang mencetak gol terbanyak di Liga Primer musim ini, sejauh ini. Saya pikir skuat Juergen Klopp adalah tim jujur yang menghormati apa arti sepak bola," kata Guardiola.

Guardiola enggan dibayangi kekalahan Man City 3-4 dari the Reds di Liga Primer Inggris, Januari 2018 lalu. Saat ini the Citizens datang lebih kuat, apalagi dengan fakta sebagai kandidat juara Liga Primer.

City kemungkinan bisa mengadopsi taktik yang lebih konservatif. Adapun penyerang Sergio Aguero kemungkinan absen membela the Citizens karena masih dalam pemuliham cedera lutut.

 

BACA JUGA: Emre Mungkin Tampil, Aguero Diragukan

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement