Senin 16 Apr 2018 16:00 WIB

Ogah Pilih Salah Satu, Riise Dukung Liverpool dan Roma

Riise sempat memperkuat dua klub tersebut.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Mantan bintang Liverpool John Arne Riise memberikan keterangan kepada media saat berkunjung ke Indonesia di Jakarta, Selasa (15/8).
Foto: Antara/Muhammad Adimaja
Mantan bintang Liverpool John Arne Riise memberikan keterangan kepada media saat berkunjung ke Indonesia di Jakarta, Selasa (15/8).

REPUBLIKA.CO.ID, OSLO -- John Arne Riise antusias menatap laga semifinal Liga Champions Eropa antara Liverpool versus AS Roma. Maklum, selama aktif bermain bola, Riise sempat memperkuat dua klub tersebut.

Ia tak memilih tim mana yang menjadi favoritnya. Riise menegaskan, baik the Reds maupun i Lupi selalu di hatinya.

"Klub-klub itu dan para penggemar sangat berarti bagi saya," kata eks penggawa tim nasional Norwegia kepada Romanews, dikutip dari Football Italia, Senin (16/4).

Ia berharap tercipta pertandingan berkelas. Para pemain kedua tim saling menghormati satu sama lain.

"Para penggemar akan menciptakan suasana sempurna," ujar Riise menambahkan. 

Eks bek kiri berusia 37 tahun itu juga diminta menyebut kenangan terindah kala berkostum Liverpool. Menurut Riise, kenangan tersebut terjadi pada 2005 silam, ketika the Reds menjuarai Liga Champions di Istanbul. Saat itu, Liverpool membuat comeback luar biasa dengan tertinggal 0-3 pada babak pertama untuk menang adu penalti melawan AC Milan.

Sementara saat bersama Roma, ia bangga bermain bersama legenda besar seperti Fransesco Totti. "Hal yang paling indah adalah bermain dengan dewa seperti Totti. Tapi jika saya harus memilih momen, maka gol yang saya melawan Juventus (2010)," tutur Riise. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement