Kamis 19 Apr 2018 06:49 WIB

Dua Ganda Putri Indonesia Melaju di Turnamen Malaysia

Dua pasangan ganda putri melaju ke putaran dua Malaysia International Challenge 2018

Malaysia International Challenge 2018
Foto: ist
Malaysia International Challenge 2018

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua pasangan ganda putri melaju ke putaran dua turnamen Malaysia International Challenge 2018.

Dua pasangan Indonesia yang melaju ke putaran dua Malaysia International Challenge adalah Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco dan Denisa Dwisyawaliah Budiani/Nahla Aufa Dhia Ulhaq, berdasarkan informasi yang dikutip dari laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Rabu (18/4) malam.

Tania/Vania yang merupakan unggulan tujuh turnamen, melaju ke putaran dua usai menundukan duet Malaysia Pearly Koong Le Tan/Ee Wei Toh dalam pertarungan tiga gim berdurasi 55 menit yang berkesudahan 21-18, 9-21, 23-21.

Sedangkan Denisa/Nahla, menumbangkan wakil Thailand Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaad dalam pertarungan dua gim langsung selama 33 menit yang berakhir dengan skor 21-18, 22-20.

Di putaran dua, Denisa/Nahla akan menghadapi duet Jepang Sayaka Hobara/Natsuki Sone, sedangkan Tania/Vania menerima tantangan wakil Taiwan Chen Hsiao Huan/Hu Ling Fang.

Dalam turnamen berhadiah total 25 ribu dolar AS ini, Indonesia menurunkan lima pasangan, namun selain Tania/Vania dan Denisa/Nahla, tiga duet Merah Putih lainnya harus pulang lebih awal.

Mychelle Crhystine Bandaso/Winny Oktavina Kandow gagal ke putaran dua usai ditaklukan wakil Malaysia Soong Fie Cho/Tee Jing Yi 21-18, 21-13. Adapun Pitha Haningtyas Mentari/Angelica Wiratama menyerah di tangan duet Jepang Rira Kawashima/Saori Ozaki 21-19, 21-15.

Sedangkan Kesha Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari yang merupakan unggulan dua turnamen, menyerah dari duet Jepang, Sayaka Hobara/Natsuki Sone, 21-17, 21-15.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement