Rabu 02 May 2018 19:03 WIB

Timnas Indonesia Incar Juara Piala AFF 2018

Timnas punya kualitas permainan yang lebih baik dari sebelumnya.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Israr Itah
Bima Sakti Tukiman (kanan).
Foto: Republika/Bambang Noroyono
Bima Sakti Tukiman (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indonesia menargetkan juara Piala AFF 2018. Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti Tukiman, menegaskan, masyarakat sepak bola di Tanah Air bosan dengan peringkat kedua sepanjang partisipasi skuat Merah Putih pada gelaran turnamen sepak bola terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Ia mengatakan, tahun ini timnas punya kualitas permainan yang lebih baik daripada sebelumnya. Tim pelatih juga punya sumber daya pemain dari Liga 1 2018 yang lebih baik daripada musim-musim sebelumnya. 

"Tadi saya pegang piala tangan kanan, semoga pertanda baik bisa juara. Mohon doanya," ujar Bima setelah pengundian grup Piala AFF 2018 di Jakarta, Rabu (2/5) sore. 

Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand dan Singapura, dua tim tersukses di Piala AFF. Thailand punya lima gelar juara, termasuk pada edisi terakhir 2016. Adapun Singapura memiliki empat gelar.

Komposisi tim peserta di Grup B ini sama seperti Piala AFF 2016. Pada gelaran serupa dua tahun lalu, Indonesia dan Thailand, termasuk Filipina dan Singapura, berada di Grup A. Skuat Merah Putih dua tahun lalu berhasil melaju ke final. Namun, timnas Indonesia gagal juara setelah kalah agregat 2-3 dari Thailand.

Kegagalan Indonesia menjadi juara dua tahun lalu menjadi yang kelima kalinya. Indonesia sejak Piala AFF digelar 1996 silam, tak sekali pun berhasil menempati podium utama. Skuat Merah Putih tercatat sebagai spesialis runner-up sebanyak lima kali, yaitu pada 2000, 2002, dan 2004, berlanjut pada 2010 dan 2016.

"Menurut saya ini grup yang berat. Ada Thailand sebagai juara bertahan. Tapi tahun ini beda. Insya Allah kita juara," kata Bima menegaskan.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement