Kamis 03 May 2018 00:16 WIB

Parlemen Britania Bahas Wacana Tribun Berdiri di Stadion

Keputusan itu menyusul petisi yang sukses, ditandatangani lebih dari 110 ribu orang.

Salah satu tribun penonton Stadion The Hawthorns.
Foto: EPA/ANITA MARIC
Salah satu tribun penonton Stadion The Hawthorns.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Wacana diterapkannya bagian tribun berdiri di Liga Inggris dan Divisi Championship akan didiskusikan di Parlemen Britania pada 25 Juni. Keputusan itu menyusul petisi yang sukses, ditandatangani oleh lebih dari 110 ribu orang kepada pemerintah Britania.

Stadion-stadion dengan semua tribunnya menggunakan tempat duduk (all-seater) telah menjadi kewajiban pada dua divisi teratas Inggris. Menyusul bencana Hillsborough pada 1989 ketika 96 penggemar Liverpool terbunuh akibat berdesak-desakan pada pertandingan semifinal Piala FA melawan Nottingham Forest.

Badan pelaksana liga ingin membuka kembali diskusi-diskusi mengenai masalah ini. West Bromwich Albion telah menawarkan diri untuk menjalankan proyek percontohan di Stadion The Hawthorns.

Mereka akan membuat 3.600 kursi di Smethwick End yang akan dikonversi menjadi tribun berdiri. Namun permohonan mereka ditolak oleh pemerintah pada bulan lalu.

Tribun berdiri menjadi salah satu ciri khas stadion di Inggris sejak dahulu. Namun, aturan seluruh tribun mesti menggunakan bangku menyingkirkan tradisi tersebut.

 

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement