Ahad 13 May 2018 04:17 WIB

Kalah dari Sassuolo, Peluang Inter ke Liga Champions Menipis

Inter kalah 1-2 dari Sassuolo

Rep: Anggoro/ Red: Hazliansyah
Pemain Sassuolo, Matteo Politani mencetak gol ke gawang Inter Milan melalui tendangan bebas dalam pertandingan yang digelar di San Siro, Ahad (13/5) WIB dinihari.
Foto: AP Photo/Luca Bruno
Pemain Sassuolo, Matteo Politani mencetak gol ke gawang Inter Milan melalui tendangan bebas dalam pertandingan yang digelar di San Siro, Ahad (13/5) WIB dinihari.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Inter Milan harus melepas peluang emas untuk mendapatkan tiket Liga Champions musim depan setelah dikalahkan klub papan tengah Sassuolo 1-2 pada laga pekan ke-37 Serie A. Padahhal, pertandingan digelar di markas Inter, Stadion Giuseppe Meazza, Ahad (13/5) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Inter tertahan di posisi kelima dengan perolehan 69 poin. La Beneamata terpaut dua angka dari zona Liga Champions yang diduduki SS Lazio di kursi keempat.

Kekalahan tersebut sekaligus menipiskan peluang mereka mentas di ajang elite Benua Biru musim depan. Sebab, pertandingan Liga Italia menyisakan satu partai lagi. Pada partai pamungkas, Nerazzurri bakal bentrok melawan Lazio.

Bagi Lazio, kekalahan Inter membuat mereka sedikit bernafas lega agar menjaga jarak aman dari kejaran Mauro Icardi dan rekan setim. Meski begitu, tim besutan Simone Inzaghi harus lebih dulu memastikan kemenangan ketika bertamu ke markas Crotone nanti malam.

Apabila Lazio menerima kekelahan ketika berkunjung ke markas Crotone, maka penentuan tiket Liga Champions bakal terjadi di pekan ke-38 antara Inter versus Lazio.

Sedangkan bagi Sassuolo kemenangan ini membuat posisi mereka naik satu peringkat ke urutan 11 dengan nilai 43 dari 11 kemenangan, 10 imbang dan 16 kekalahan. Pasukan Giuseppe Iachini dipastikan bertahan di turnamen tertinggi Negeri Pizza.

Sejatinya laga berjalan dengan ketat, Inter memiliki 16 tendangan ke arah gawang lawan, sedangkan tim tamu hanya menciptakan sembilan peluang dengan dua diantaranya mampu merobek jala Samir Handanovic.

Adapun dua gol Sassuolo hadir melalui tendangan bebas Matteo Politano menit ke-25 dan Domenico Berardi menit ke-72.

Inter memperkecil kedudukan melalui Rafinha menjadi 1-2 pada menit ke-80. Hingga peluit panjang berbunyi skor tetap berpihak pada i Neroverdi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement