REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Neymar Jr diizinkan pulang ke Brasil setelah menjalani latihan dengan Paris Saint-Germain. Sehingga, ia dapat siap untuk Piala Dunia, kata klub Liga Prancis itu pada Kamis (17/5).
"Neymar melakukan latihan terpisah dengan rekan-rekan setimnya pada hari ini di Parc des Princes dan memulai persiapan fisiknya dengan bola," kata klub Liga Prancis tersebut dalam pernyataannya.
Fakta bahwa ia tidak dipersiapkan untuk pertandingan kontra Caen pada laga terakhir Ligue 1 musim 2017/2018 membuat ia diizinkan kembali pulang ke Brasil pada malamnya. Di sana, ia akan meneruskan rehabilitasinya bersama tim nasional Brasil.
(Baca juga: Neymar Jr Sampaikan Salam Ramadhan)
Neymar didatangkan PSG dari Barcelona dengan rekor transfer senilai 222 juta euro Agustus silam. Ia absen bermain sejak pergelangan kakinya terkilir dan mengalami patah pada metatarsal kelimanya pada 25 Februari. Neymar harus menjalani operasi di Brasil.
Sejak itu, dia tinggal di Brasil dan hanya menyaksikan rekan-rekannya dari jauh. Neymar kembali ke Paris untuk mengikuti perayaan gelar PSG.
Walau belum 100 persen, namanya masuk ke skuat Selecao untuk Piala Dunia 2018 di Rusia yang akan berlangsung 14 sampai 15 Juli. Tim Samba berada di Grup E bersama Kosta Rika, Serbia, dan Swiss.