Selasa 22 May 2018 19:18 WIB

Santi Cazorla Resmi Tinggalkan Arsenal

Arsenal tak memperpanjang kontrak Cazorla setelah sang pemain membela selama 6 musim

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Hazliansyah
Santi Cazorla
Foto: AP Photo/Bogdan Maran
Santi Cazorla

REPUBLIKA.CO.ID, Setelah enam tahun berseragam Arsenal, Santi Cazorla akhirnya bakal meninggalkan The Gunners setelah kontraknya resmi berakhir pada akhir musim ini. Gelandang serang berusia 33 tahun itu disebut-sebut akan kembali memperkuat Villareal, klub yang membesarkan namanya.

Sejak bergabung dari Malaga pada 2012, Santi telah mengemas 108 laga dan mencetak 29 gol untuk Arsenal. Namun, cedera serius pada Achilles pada Oktober 2016 membuat Santi harus menepi dan absen dari skuat Arsenal.

Pada akhir musim ini kontrak Santi bersama Arsenal akan habis. Manajemen The Gunners akhirnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak Santi.

''Santi akan menjadi salah satu pemain favorit saya. Kemampuannya dan kecepatannya menjadi salah satu peran sentral dalam kesuksesan Arsenal beberapa tahun terakhir. Dia bermain dengan kegembiraan dan kebebasan. Kami berharap yang terbaik untuk dirinya, dan berterima kasih atas kontribusinya untuk klub,'' kata CE0 Arsenal, Ivan Gazidis, seperti dikutip BBC, Selasa (22/5).

Lewat sebuah video, yang diunggah di akun media sosialnya, Santi pun mengucapkan salam perpisahan untuk para fans Arsenal. Santi menyebut, keberhasilan mempersembahkan trofi Piala FA untuk Arsenal, tepatnya pada musim 2013/201, menjadi kenangan yang tidak bisa dilupakan.

''Sangat sedih untuk pergi setelah berbagai kenangan indah. Saya akan mengingat setiap momen indah bersama. Kemenangan di Piala FA pada 2014 akan menjadi sesuatu yang tidak bisa saya lupakan. Terima kasih atas dukungan kepada saya selama ini, dan saya bangga pernah menjadi bagian dari sejarah klub ini,'' tutur Santi, pemain yang telah mengantarkan Spanyol menjuarai Piala Eropa selama dua edisi berturut-turut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement