Jumat 25 May 2018 14:54 WIB

Jelang Derbi Suramadu, Persebaya Krisis Lini Belakang

Pemain Persebaya memiliki istirahat yang lebih lama akibat laga tunda kontra Persib.

Pelatih Persebaya Surabaya Angel Alfredo Vera (tengah) didampingi kapten tim Persebaya Rendi Irwan (kanan) menggelar konferensi pers seusai laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang digelar di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Ahad (6/5).
Foto: Republika/Dadang Kurnia
Pelatih Persebaya Surabaya Angel Alfredo Vera (tengah) didampingi kapten tim Persebaya Rendi Irwan (kanan) menggelar konferensi pers seusai laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang digelar di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Ahad (6/5).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Persebaya Surabaya mengalami krisis lini belakang saat menjalani Derbi Suramadu melawan Madura United di pekan ke-10 Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (25/5). Dua pemain utama Persebaya yang masih menjalani pemulihan dari cedera adalah bek tengah Otavio Dutra dan bek kiri Ruben Sanadi.

Tak itu saja, sejumlah pemain lainnya seperti dua gelandang bertahan Nelson Alom dan M Hidayat juga masih menjalani pemulihan, termasuk gelandang serang Oktafianus Fernando yang terpaksa absen karena menjalani hukuman kartu merah saat lawan Arema FC di laga terakhir.

Meski begitu, pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera optimistis timnya akan membawa pulang poin penuh karena kepercayaan diri yang tinggi dari para pemain plus jeda istirahat yang cukup lama akibat laga tunda melawan Persib Bandung yang seharusnya digelar pekan lalu.

"Ini pertandingan berat, tapi saya tahu kekuatan mereka karena pernah melawan Madura United dua kali dan hasilnya positif. Semoga hasil nanti juga positif," ujar Alfredo, Jumat.

Total 18 pemain yang diboyong ke Madura untuk menjalani laga yang disebut Alfredo sangat krusial. Ini karena selain berebut posisi papan atas, pertandingan nanti adalah demi gengsi kedua tim asal Jawa Timur.

Diprediksi, pada laga melawan tuan rumah Madura yang sedang mengincar kemenangan karena pekan lalu kalah telak 0-6 dari Persipura di Jayapura itu, Persebaya tetap mempercayakan posisi kiper pada Miswar Syaputra. Di posisi belakang, Fandry Imbiri akan berduet dengan M Syaifuddin yang menggantikan posisi Dutra, kemudian M Irvan sebagai pengganti Ruben Sanadi di bek kiri dan Abu Rizal Maulana di bek kanan yang tak tergantikan.

Posisi tengah dihuni Robertino Pugliara, Misbakhus Solikin, Ferinando Pahabol, Irfan Jaya, serta kapten Rendy Irwan. Untuk posisi striker, diperkirakan eks pemain Madura United Rishadi Fauzi akan diplot sejak menit awal dan bergantian dengan striker impor sekaligus top skorer sementara, David Da Silva.

Sementara itu, pemain lain yang siap diturunkan pada laga tersebut adalah bek Andry Muladi, gelandang Sidik Saimima, Adam Maulana, Osvaldo Haay, serta Riky Kayame.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement