Ahad 27 May 2018 07:29 WIB

Real Madrid Juara Liga Champions, Bercelona Ucapkan Selamat

Kalah dari Barca, musim ini Madrid gagal raih gelar juara La Liga dan Copa del Rey.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Endro Yuwanto
Real Madrid berhasil mempertahankan gelar juara Liga Champions setelah mengandaskan Liverpool dengan skor 3-1 pada laga final Liga Champions 2017/2018 di stadion NSK Olimpiskiy, Kiev, Ukraina, Ahad (27/5).
Foto: AP/Pavel Golovkin
Real Madrid berhasil mempertahankan gelar juara Liga Champions setelah mengandaskan Liverpool dengan skor 3-1 pada laga final Liga Champions 2017/2018 di stadion NSK Olimpiskiy, Kiev, Ukraina, Ahad (27/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Real Madrid dan Barcelona selama ini dianggap menjalani rivalitas abadi. Namun demikian, Barcelona tetap mengucapkan selamat kepada Real Madrid atas gelar juara Liga Champions 2017/2018.

Lewat akun resmi jejaring sosialnya, manajemen di Katalan tersebut memberikan ucapan selamat juara kepada Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan. "Selamat kepada Real Madrid untuk kemenangan dan gelar Liga Champions 2017/2018," begitu tulis akun FC Barcelona.

Madrid berhasil meraih trofi Liga Champions 2018 setelah menang 3-1 atas Liverpool FC di partai final, Ahad (27/5). Gelar Raja Eropa tersebut berhasil diraih Madrid dalam tiga musim berturut-turut sejak 2014/2015. Madrid menjadi satu-satunya tim yang mampu meraih gelar tersebut tiga musim beruntun di era Liga Champions.

Gelar tersebut pun membuat Madrid masih menjadi tim yang paling banyak mengoleksi trofi Liga Champions (dulu Piala Champions). Sejak Madrid juara pada 1955/1956, tercatat sudah 13 kali trofi juara singgah di Santiago Bernabeu sampai musim 2018.

Khusus gelar Liga Champions musim ini, sepertinya menjadi penambal kecewa bagi para penggawa Madrid akibat kegagalan meraih gelar juara La Liga Spanyol dan Copa del Rey 2018. Dua gelar domestik itu masih dalam penguasaan Barcelona.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement