Rabu 06 Jun 2018 10:20 WIB

Pedrosa akan Bicarakan Masa Depannya Usai GP Barcelona

Pedrosa secara resmi telah mengumumkan akan hengkang dari Repsol Honda musim depan

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
Dani Pedrosa
Foto: EPA-EFE/FAZRY ISMAIL
Dani Pedrosa

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa tak ingin larut dalam sejuta pertanyaan terkait keputusannya hengkang dari Honda mulai musim depan. Pembalap berjuluk The Little Spaniard ini ingin fokus ke GP Barcelona 15-17 Juni nanti.

"Setelah mengumumkan berakhirnya kerja sama saya dengan HRC akhir tahun ini, saya ingin mengatakan bahwa segala informasi terkait masa depan saya akan saya sampaikan di GP Barcelona," kata Pedrosa, dilansir dari Crash, Rabu (6/6).

Pedrosa sekali lagi menyampaikan terima kasih kepada Honda Racing Corporation (HRC) yang selama 18 tahun terakhir merangkulnya. Honda telah mendukung kesuksesan, profesionalitas, dan menghormati prioritas dan keputusan seorang Pedrosa.

"Kami sama-sama menuai manfaat dari hubungan kerja sama yang lama di Kejuaraan Dunia MotoGP ini," ujarnya.

Jorge Lorenzo disebut sebagai kandidat terkuat yang bisa menggantikan Pedrosa menjadi mitra Marc Marquez.

Lorenzo juga mengumumkan berakhirnya kontrak dirinya dengan Ducati usai memenangkan balapan GP Mugello akhir pekan kemarin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement