REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Perhelatan sepak bola Danlanud Cup 2018 Tasikmalaya resmi digelar di Lapangan Bola Komplek Lanud Wiriadinata, Kota Tasikmalaya pada Senin (9/7). Gelaran sepak bola yang pertama dilakukan oleh TNI AU di kota santri itu cukup menyita perhatian.
Sebanyak 24 tim se-Priangan Timur bakal beradu kemampuan mengolah si kulit bundar selama 20 hari ke depan. Nantinya para pemenang bisa mendapat hadiah total belasan juta rupiah.
Koordinator Umum Danlanud Cup 2018, Mayor Adm Joko Kusbandono menyampaikan kegiatan ini masuk dalam rangkaian acara Tasikmalaya airshow yang bakal diadakan pada 25-26 Agustus. "Targetnya mencari bibit-bibit unggul dari setiap tim yang nantinya mungkin menjadi rekomendasi dispora Kota Tasik," katanya pada wartawan.
Sementara itu, Wakil Walikota Tasik Muhammad Yusuf mendukung terselenggaranya perlombaan itu. Ia optimistis ajang tersebut bisa memunculkan atlet sepak bola yang bisa membanggakan Tasik.
"Semoga berjalan secara baik dan mudah-mudahan menghasilkan bibit-bibit potensi pesepak bola yang ada di Kota Tasikmalaya. Potensi sepak bola di Tasik perlu kami dorong, perlu dikembangkan lagi agar bisa lebih maju lagi," ujar Yusuf.