Jumat 20 Jul 2018 15:58 WIB

Inasgoc Minta Maaf Torch Relay AG Sempat Terlambat di Blitar

Setelah tiba di makam Soekarno, obor kemudian diarak ke kantor Wali Kota Blitar.

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Endro Yuwanto
Mantan petenis meja nasional, Ling Ling Agustin menyerahkan obor atau torch relay Asian Games 2018 ke Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani, di depan makam proklamator Indonesia Soekarno, di Kota Blitar, Jawa Timur, Jumat (20/7).
Foto: Republika/Rr Laeny Sulistyawati
Mantan petenis meja nasional, Ling Ling Agustin menyerahkan obor atau torch relay Asian Games 2018 ke Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani, di depan makam proklamator Indonesia Soekarno, di Kota Blitar, Jawa Timur, Jumat (20/7).

REPUBLIKA.CO.ID, BLITAR -- Ketua Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc) Erick Thohir meminta maaf atas keterlambatan kirab obor atau torch relay Asian Games (AG) 2018 yang singgah di Blitar, Jawa Timur (Jatim), Jumat (20/7). Berdasarkan rundown yang diterima Republika.co.id, obor dijadwalkan singgah di makam proklamator Indonesia Ir Soekarno, sekitar pukul 09.00 WIB.

Namun, torch yang dibawa mantan petenis meja nasional Ling-Ling Agustin itu baru tiba setelah Shalat Jumat. Atas keterlambatan tersebut, Erick menyampaikan permohonan maaf.

"Kami mohon maaf (torch relay terlambat sampai) karena ada macam-macam (proses yang harus dilalui)," ujar Erick saat ditemui di kompleks makam Soekarno, di Blitar, Jumat.

Erick mengaku harus mempersiapkan banyak urusan. Setelah tiba di makam Soekarno, obor kemudian diarak ke kantor Wali Kota Blitar.

Disinggung mengenai mengapa Blitar dipilih menjadi salah satu titik singgah obor, pemilik Erick menyebut Blitar merupakan salah satu tempat bersejarah karena makam presiden pertama Indonesia Soekarno ada di sana.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement