Sabtu 21 Jul 2018 07:50 WIB

Persib Bawa 21 Pemain Kontra Barito Putera

Bek Victor Igbonefo batal diboyong karena kurang fit untuk menjalani pertandingan.

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez di SPOrT Jabar, Kota Bandung, Senin (7/5).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez di SPOrT Jabar, Kota Bandung, Senin (7/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan membawa 21 pemain untuk melakoni laga melawan Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 pada Ahad (22/7). Semula Persib akan membawa 22 pemain. Tapi bek Victor Igbonefo batal diboyong karena kurang fit untuk menjalani pertandingan.

"Kami akan pergi dengan 21 pemain," kata pelatih Mario Gomez, Jumat (20/7).

Meski ditinggal di Bandung, Igbonefo akan tetap berlatih bersama timnas Persib U-19. Jika kondisinya fit, ia kemungkinan akan menyusul rombongan tim saat ada di Surabaya untuk melakoni laga melawan Persebaya Surabaya. Sebab, tim akan langsung ke Surabaya setelah menjalani laga melawan Barito. "Victor tidak bisa ikut untuk pertandingan hari minggu. Tapi dia akan menyusul ke Surabaya," kata Gomez.

Sebelum berangkat ke Banjarmasin, Persib sudah melakukan persiapan melawan Barito dengan berlatih di Stadion Arcamanik, Kota Bandung. Gomez mempersiapkan anak asuhnya dengan taktik yang akan dimainkan saat melawan Barito nanti.

Rencananya, sore ini rombongan tim akan bertolak dari Bandung menuju Banjarmasin. Tapi, Persib belum mengeluarkan rincian siapa saja pemain yang dibawa. "Hari ini kami melakukan latihan dengan baik," kata Gomez.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement