Jumat 27 Jul 2018 04:10 WIB

Tetap Waspada, Arema tak Mau Tersandung Lawan Mitra Kukar

Mitra Kukar bakal tampil pincang dengan absennya tujuh pemain inti.

Pelatih Arema FC, Milan Petrovic (kanan).
Foto: Republika/Wilda Fizriyani
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Arema FC tidak mau sesumbar menghadapi tuan rumah Mitra Kukar pada lanjutan kompetisi Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Jumat (27/7). Pada laga ini, Mitra Kukar bakal tampil pincang dengan absennya tujuh pemain inti dan masih tanpa pelatih utama setelah mundurnya Rafael Berges Marin beberapa pekan kemarin.

Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, mengatakan, Mitra Kukar merupakan salah satu tim terbaik di Liga 1 2018. Ia tetap melihat Naga Mekes menjadi ancaman bagi Arema yang mengincar membawa pulang poin.  

"Saya melihat tim Mitra ini sudah solid, sehingga meski kehilangan pelatih dan sejumlah pemain, tim ini masih punya kekuatan yang patut diperhitungkan. Kami harus berusaha keras agar bisa mendapatkan hasil yang terbaik," kata pelatih kelahiran Serbia itu kepada awak media di Kukar, Kamis (26/7).   

Apalagi, Mitra Kukar baru saja  menelan hasil kekalahan laga kandang saat menghadapi Persija Jakarta dengan skor 0-2. Kondisi ini diperkirakan memacu semangat skuat Naga Mekes agar kejadian yang sama tidak terulang.   

Hal yang melegakan bagi Milan, Singo Edan juga tengah mengalami tren positif dengan selalu meraih poin dalam tiga pertandingan terakhir.

"Target kami tentunya hasil terbaik, kalau bisa kemenangan, meski itu tidak mudah, tapi kami akan berupaya meraihnya," katanya.   

Penjaga gawang Arema FC, Srdan Ostojic, berjanji akan berusaha tampil maksimal dan menghindari timnya dari kebobolan.  "Kami tahu ini pertandingan yang sulit, tapi kami akan berusaha untuk bisa meredam ambisi tim tuan rumah, mudah- mudahan kami bisa meraih kemenangan," tegasnya.

Arema FC memang lebih unggul dibandingkan Mitra Kukar di tabel klasemen. Arema FC berada di peringkat 10 dengan torehan 23 poin, sedangkan tim Naga Mekes berada di posisi 14 dengan nilai 20.   

photo
Klasemen sementara Liga 1

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement