REPUBLIKA.CO.ID, CHIEVO -- Pelatih Chievo Verona Loreno D'Anna puas dengan hasil pertandingan perdananya di Serie A musim 2018/2019. Meski Chievo harus meraih kekalahan dari juara musim lalu, Juventus dengan skor 2-3.
"Ada penyesalan atas hasil yang didapat, tetapi kami tetap menampilkan permainan yang bagus," ujar D'Anna dikutip dari Tribal Football, Ahad (19/8).
D'Anna mengatakan, menghadapi tim dengan status juara musim lalu ditambah hadirnya pemain kelas dunia Cristiano Ronaldo memberikan tekanan tersendiri bagi timnya. Terlebih laga dini hari tadi sebagai pertandingan perdana timnya di musim ini.
"Kami muli agak terintimidasi oleh Juventus dan Cristiano Ronaldo, tetapi seiring berjalannya waktu kami bertahan dan menciptakan peluang," kata dia.
Selama 90 menit pertandingan, D'ana mencoba menahan serangan Juve yang kerap beroperasi di sisi kanan.
"Ada ketegangan yang tak terelakkan untuk pertandingan kandang pertama kami musim ini melawan juara Serie A. Tapi setelah itu berlalu, kami bisa bermain dengan baik," kata D'Ana.
Musim masih panjang. D'Ana akan terus memperbaiki berbagai kekurangan, termasuk pertahanan dan organisasi permainan.
"Kami akan mencoba untuk menjadi lebih solid," kata dia.