REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung baru memulai kembali latihan di SPOrT Jabar, Kota Bandung, Senin (27/8). Latihan ringan tanpa bola ini tidak dihadiri oleh seluruh pemain Persib.
Hal ini karena pelatih Persib Mario Gomez memberikan libur lebih bagi pemain asing dan pemain yang membela Persib di Piala Indonesia 15 Agustus lalu. Gomez mengaku tidak khawatir dengan lamanya libur pemain dapat mempengaruhi performa timnya.
"Mereka dalam kondisi yang sangat baik karena berlatih sendiri saat liburan lalu. Sekarang mereka segar dan kembali latihan," ujar Gomez usai latihan, Senin.
Gomez menyebut, pemain akan lengkap pada Rabu (29/8) lusa. Selain itu, pemain tambahan pun akan diikutsertakan untuk berlatih bersama skuat Maung Bandung. "Rabu nanti akan datang juga pemain lain, dari pemain Persib U-21 juga. Bojan, Bauman, dan Ezechiel juga akan datang," ucapnya.
Pelatih Persib ini memastikan waktu libur sudah sesuai dengan kebutuhan pemain. Karena, selain mengustirahatkan fisiknya, ia menilai penggawa Persib membutuhkan waktu untuk mengistirahatkan pikiran. "Setiap orang punya waktunya masing-masing dan paling penting adalah mengistirahatkan pikiran. Karena yang penting mulai 13 September kami akan banyak pertandingan, hampir setiap 3 hari sekali," jelasnya.