Kamis 30 Aug 2018 14:34 WIB

Disorot Usai Ronaldo Hengkang, Bale Mampu Atasi Tekanan

Giggs berpendapat anak asuhnya mampu mengatasi tekanan.

Rep: Frederikus Dominggus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Gareth Bale
Foto: EPA-EFE/SERGEY DOLZHENKO
Gareth Bale

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih tim nasional (timnas) Wales Ryan Giggs mengomentari situasi Gareth Bale di Real Madrid. Ini berkaitan dengan hengkangnya Cristiano Ronaldo dari El Real.

Sebuah kehilangan besar bagi Madrid ketika pemain terbaik pergi ke klub lain. Ronaldo memutuskan gabung Juventus.

Menurut Giggs, publik akan bertanya-tanya siapa pengganti CR7 di Santiago Bernabeu. Ia menilai nama Bale menjadi sorotan.

Dalam kondisi demikian, Giggs berpendapat anak asuhnya mampu mengatasi tekanan. "Setiap tahun ada tekanan dan dia menanganinya dengan baik. Gareth menunjukkan kualitasnya dalam pertandingan-pertandingan besar," kata Giggs mengutip dari ESPN, Kamis (30/8).

Nyaris enam tahun, Bale berada di Real Madrid. Eks Tottenham Hotspur telah membela Si Putih dalam 192 laga di berbagai ajang dan mencetak 90 gol.

Di tiga pertandingan awal musim ini, dua kali Bale membobol gawang lawan. Sebuah rapor positif mengingat besarnya sorotan terhadapnya.

Hanya saja, masih ada masalah yang kerap mengganggu Bale. Cedera sering melanda pesepak bola 29 tahun itu. "Dia kemudian harus kembali dan mendapatkan waktu bermain. Tetapi ketika dia bermain, dia selalu tampil baik," jelas dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement