Rabu 05 Sep 2018 21:04 WIB

Inter Miami, Klub Milik David Beckham di MLS

Nama dan logo baru mereka diluncurkan melalui sebuah video di Twitter.

Rep: MGROL110/ Red: Israr Itah
David Beckham
Foto: AP Photo/Lynne Sladky,
David Beckham

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- David Beckham mengumumkan klubnya yang berkompetisi di Major League Soccer (MLS). Franchise MLS terbaru itu akan bernama Inter Miami CF. Klub ini berinduk pada Miami Beckham United, perusahaan milik eks pemain Manchester United tersebut.

Nama dan logo baru mereka diluncurkan melalui sebuah video di Twitter. Beckham juga mengunggah video yang sama dari akun pribadinya di Instagram pada Rabu (5/9).

"Empat tahun lalu, kami memimpikan sebuah klub sepak bola. Hari ini, kami dengan bangga mengumumkan nama dan logo resmi klub itu. Bergabunglah dengan kami dalam sebuah perjalanan yang baru saja dimulai," tulis Twitter resmi Inter Miami.

Nama lengkap dari tim ini adalah Club Internacional de Fútbol Miami, untuk melambangkan komunitas berbahasa Spanyol yang kuat dalam populasi kota Florida.

"Ini adalah hari yang membanggakan bagi saya dan bagi seluruh tim," kata Beckham dikutip dari Sky Sports. Ini menjadi langkah penting dan momen bersejarah bagi klub baru ini usai resmi diluncurkan.

Beckham sebelumnya sudah mengumumkan rencananya untuk tim MLS pada Januari. Klub baru secara resmi ikut bersaing di kompetisi teratas Amerika pada 2020.

Inter Miami belum menemukan tempat untuk membangun markas mereka. Pada November nanti akan dilakukan pemungutan suara untuk referendum penentuan tempat membangun stadion klub, yang dilaporkan akan memakan biaya sebesar 1 miliar dolar AS.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement