Rabu 12 Sep 2018 23:50 WIB

Atasi Borneo, Teco Apresiasi Kerja Keras Penggawa Persija

Novri yang menerima bola liar di area kotak penalti langsung melepas tembakan keras.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Stefano Cugurra Teco
Foto: Dok Persija
Stefano Cugurra Teco

REPUBLIKA.CO.ID, TENGGARONG -- Persija Jakarta sukses mengunci tiga poin berkat kemenangan 1-0 dari Borneo FC pada laga yang berlangsung di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Rabu (12/9) malam. Selepas laga pelatih Macan Kemayoran, Stefano Cugurra memberikan apresiasi atas kerja keras timnya.

"Saya puas dengan kerja tim, terlebih Borneo tak pernah kalah saat bermain di kandang sendiri," ucap Teco, sapaannya, selepas laga.

Macan Kemayoran sejatinya tampil menekan sejak menit awal pertandingan, namun gol yang dinanti baru hadir pada masa-masa injury time. Novri Setiawan, pemain yang berposisi sebagai bek sayap, keluar sebagai pahlawan kemenangan bagi klubnya.

Novri yang menerima bola liar di area kotak penalti langsung melepas tembakan keras yang tak bisa diantisipasi kiper Borneo, Nadeo Argawinata.

"Sebelum pertandingan saya berbicara kepada pemain bahwa kami harus berkonsentrasi dari menit awal hingga akhir, dan pemain menjalankannya," sambung pelatih asal Brasil.

Berkat kemenangan tersebut Macan Kemayoran berhak naik ke posisi kelima dengan nilai 33 poin dari 21 laga yang telah dijalani. Pelatih 44 tahun pun menilai hasil positif itu bagus untuk meningkatkan rasa percaya diri Rezaldi Hehanusa dkk pada sisa pertandingan musim ini.

Di sisi lain, Novri mengaku sangat bahagia bisa membawa Persija meraih hasil positif. Eks penggawa Persebaya berharap agar kemenangan itu jadi awal baik bagi timnya.

"Alhamdulillah saya bersyukur sekali. Semoga ke depannya bisa meraih kemenangan lagi dan tim semakin solid serta kompak. Tetap fokus dan jangan cepat puas," kata dia.

Selanjutnya Persija bakal meladeni pasukan Jafri Sastra, PSIS Semarang pada 18 September mendatang.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement