REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Raksasa Italia Juventus dilaporkan sudah membidik pemain untuk saga transfer tahun depan. Dua bintang yang masuk radar Bianconeri ialah pemain timnas Prancis Paul Pogba dan Kylian Mbappe. Dua pemain ini cukup ideal buat klub Kota Turin itu karena masih muda.
"Bianconeri melihat celah memborong Pogba dan Mbappe. Dua pemain ini untuk menjaga eksistensi Juventus untuk jangka panjang," begitu laporan dari Tuttosport, dikutip dari Football Italia, Selasa (2/10).
Juventus baru saja merogoh kocek sangat dalam dengan membeli Cristiano Ronaldo dari Real Madrid seharga 100 juta euro. Usia Ronaldo 33 tahun. Pemain asal Portugal itu diprediksi hanya eksis dalam tiga atau empat tahun ke depan.
Tuttosport menyebut owner Juventus yang masih muda, Andrea Agnelli ingin timnya punya bintang masa depan yang sudah matang sejak sekarang. Hal itulah yang membuat Juventus menargetkan Pogba-Mbappe. Pogba baru 25 tahun. Sementara Mbappe masih 19 tahun.
Mbappe dianggap sebagai pemain yang pas untuk menggantikan Ronaldo. Skill Mbappe sudah diakui dunia dengan raihan prestasi gemilang sejak bersama AS Monaco, Paris Saint Germain dan timnas Prancis.
Sementara Pogba bukan lagi nama aneh buat Juventus. Pemain nyentrik itu membela Si Nyonya Tua sejak 2013 sampai 2016. Kini Pogba punya masalah dengan timnya Manchester United.
Perseteruannya dengan pelatih Jose Mourinho kian memanas dalam beberapa pekan terakhir. Hal itu membuat peluang Juve memulangkan Pogba terbuka lebar.