Selasa 09 Oct 2018 05:11 WIB

Jonatan Christie Kembali Raih Bonus Asian Games

Kali ini bonus diberikan oleh klub yang menaungi sang pemain

Pebulu tangkis Indonesia Jonatan Christie menggigit medali usai prosesi upacara pemberian medali di final cabang bulu tangkis nomor tunggal putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Pebulu tangkis Indonesia Jonatan Christie menggigit medali usai prosesi upacara pemberian medali di final cabang bulu tangkis nomor tunggal putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah meraih emas pada Asian Games 2018, Jonatan Christie terus kebanjiran bonus. Kali ini datang dari klub yang selama ini menaunginya yaitu PB Tangkas Intiland Jakarta.

Penyerahan bonus sebesar Rp 300 juta diberikan langsung oleh Ketua Umum PB Tangkas Intiland Justian Suhandinata di Royale Jakarta Golf Club, Jakarta, Senin.

"Jangan dilihat besarnya. Ini adalah salah satu bentuk perhatian dan penghargaan dari kami. Memang ini tidak sebanding dengan klub lain," kata Justian.

Justian Suhandinata juga memberikan pesan kepada atlet yang akrab dipanggil Jojo itu. Menurut dia, emas yang diraih di Asian Games 2018 adalah awal. Jadi diharapkan tidak cepat puas dengan apa yang diraih saat ini.

"Ini permulaan dari karier Jojo karena selama ini prestasinya naik turun. Jadi jangan cepat puas karena banyak kejuaraan besar yang sudah menanti," kata Justian menambahkan.

Justian berharap Jojo lebih bersinar karena PB Tangkas sudah dikenal dengan klub yang banyak melahirkan pemain kelas dunia. Pihaknya ingin Jojo mengikuti senior-seniornya yang terlebih dahulu meraih prestasi internasional.

"Tangkas banyak produksi pemain yang selanjutnya dilimpahkan ke pelatnas. Mereka banyak yang menjadi juara dunia, juara All England hingga Asian Games," kata Justian menegaskan.

Sementara itu, Jojo mengaku sangat bangga dengan apresiasi dari klub yang telah membentuk hingga membesarkan namanya dikancah internasional.

"Terima kasih atas apreasi yang diberikan. Bukan masalah nilai, tapi ini sebuah perhatian. Jujur saat ini saya masih banyak kekurangan. Saya akan terus berusaha untuk lebih baik," kata Jojo usai menerima bonus.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement