Sabtu 13 Oct 2018 08:45 WIB

Pacquiao dan Mayweather Komentari Aksi Khabib

Pertarungan Khabib Nurmagomedov melawan Conor McGregor berakhir ricuh.

Khabib Nurmagomedov
Foto: AP/John Locher
Khabib Nurmagomedov

REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Pertarungan UFC 229 antara Conor McGrergor melawan Khabib Nurmagomedov pada Ahad pekan lalu berakhir ricuh. Mantan juara dunia tinju, Manny Pacquiao pun ikut mengomentari kericuhan pascalaga yang dimenangkan Khabib itu.

Menurut Pacquiao, kericuhan tak perlu terjadi setelah pertarungan berakhir. Kedua petarung, kata Pacquiao, seharusnya tinggal menunggu hasil akhir laga.

"Khabib salah dengan menyerang tim McGregor. Saya pikir dia akan disanksi tak bertarung sementara dan didenda," kata Pacquiao kepada Manilla Times, Selasa (9/10).

Opini juga diutarakan oleh mantan juara dunia, Floyd Mayweather Jr. Menurut petinju yang pernah mengalahkan McGregor itu, Khabib kemungkinan akan disanksi denda dalam jumlah yang besar.

“Saya yakin akan ada denda yang sangat besar. (Apa yang dilakukan Khabib) Sangat tidak profesional," kata Mayweather dalam wawancara dengan ITP Live, Jumat (12/10).

Komisi Atletik Nevada (The Nevada State Athletic Commission) memang akhirnya menjatuhkan sanksi pada dua petarung UFC, Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor. Keduanya dijatuhi hukuman larangan bertanding selama 10 hari.

Ini setelah pertarungan keduanya di UFC 229 berlanjut ke perkelahian yang menyebar di kerumunan penonton, Ahad (7/10). Seperti dilansir The Guardian, hukuman itu akan berlaku mulai 15 Oktober 2018. Namun, hukuman dapat diperpanjang setelah peristiwa yang terjadi pada Ahad (7/10) di Las Vegas, Amerika Serikat, itu telah diteliti lebih lanjut.

Dalam laman resmi The Nevada State Athletic Commission dituliskan, pihaknya masih melakukan penelurusan atas laga yang digelar pada akhir pekan kemarin. Investigasi akan langsung dipimpin oleh Direktur Eksekutif Komisi Atletik Nevada Bob Bannett.

"Komisi dan stafnya, termasuk Bennett, tak akan memberikan komentar terkait investigasi yang dilakukan," tulis Komisi Atletik Nevada dalam laman resminya, Jumat (12/10).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement