Rabu 07 Nov 2018 07:26 WIB

Mourinho Dikritik, Dianggap tak Lebih Baik dari Van Gaal

Kali ini. cibiran datang dari mantan pemain MU Arnold Muhren.

Jose Mourinho
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL
Jose Mourinho

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Manchester United (MU) Jose Mourinho kembali mendapatkan kritikan. Kali ini. cibiran datang dari mantan pemain MU Arnold Muhren. Pria Belanda ini pernah membela MU pada 1982-1985.  

Muhren menilai Mourinho tak lebih baik dalam menjalani tugasnya dibandingkan pendahulunya yang asal Belanda, Louis van Gaal. "Sebelum Mourinho ada Louis van Gaal, dia juga tidak sukses. Di Inggris, biasanya tim mencari pengganti pelatih yang lebih baik, tapi pada akhirnya, saya pikir Van Gaal melakukan tugasnya dengan lebih baik dibandingkan Mourinho," kata Muhren sebagaimana dilansir AS dari Omnisport, Selasa (6/11).

Fakta bahwa Mourinho membawa United menjuarai Piala Liga Inggris serta Liga Europa tak dianggap penting oleh Muhren. Menurut dia, itu tak berarti banyak untuk United mesti Mourinho dinilainya berlebihan menyikapinya. Menurut dia, Piala Liga Inggris tidak sepenting Piala FA.

"Kemudian untuk klub sekelas United, bukan hal besar untuk memenangi Liga Europa melawan Ajax. Tidak begitu spesial, bukan?" ujarnya menambahkan.

Muhren menyoroti strategi permainan yang diterapkan Mourinho yang menurutnya tidak mencerminkan karakter khas United.

Menurut dia, tidak ada larangan untuk 'memarkir bus'. Akan tetapi, gaya main bertahan seperti itu disebutnya tidak menarik untuk ditonton.

"Saya pernah bermain untuk Manchester United dan saya tahu mereka senang bermain baik, memainkan sepak bola yang atraktif. Bukan masalah jika kalah selama dilakukan dengan sepak bola yang baik dan penuh gairah. Orang-orang tak menyukai ketika Anda kalah dan Mourinho menyalahkan pemain, wasit, suporter, selalu ada yang disalahkan," ujar Muhren.

Lihat infografis laga Juventus vs Manchester United:

photo

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement