REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Hubungan antara pelatih tim nasional Spanyol Luis Enrique dengan Jordi Alba dikabarkan retak. Dalam beberapa laga terakhir, Enrique tidak pernah memakai tenaga bek kiri Barcelona itu.
Belakangan, sinyal perdamaian mulai terpancar. Sang juru taktik bersedia mengubah skuatnya untuk agenda internasional lanjutan.
Itu tidak berarti membuka pintu untuk Alba kembali secara gamblang. Paling tidak ia menerima saran dari berbagai kalangan. "Akan ada beberapa perubahan pada skuat terbaru, tergantung dari kondisi yang saya lihat di pelatihan," kata entrenador 48 tahun, mengutip dari Marca, Rabu (7/11).
Luis Enrique
Bek Barca Gerard Pique salah satu yang memberi masukan. Ia menilai saatnya Enrique berubah pikiran.
Menurut Pique, rekan setimnya di La Blaugrana itu selalu konsisten di level tertinggi. "Saya harap Luis menarik lagi Jordi ke Spanyol," ujar suami penyanyi Shakira itu.
Pada 2014 hingga 2017, Enrique melatih Barcelona. Di situlah benih-benih keretakan hubungan antara sang arsitek dengan eks bek Valencia tumbuh.
Alba andalan La Roja di beberapa edisi sebelumnya. Pesepakbola 29 tahun itu mengoleksi 66 caps dan mencetak delapan gol untuk skuat Matador.