Sabtu 10 Nov 2018 15:25 WIB

Der Klassiker Panaskan Bundesliga Pekan Ini

The Bavarians jauh lebih diunggulkan dibanding Die Borussen.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Didi Purwadi
Pemain Bayern Muenchen.
Foto: EPA-EFE/Friedemann Vogel
Pemain Bayern Muenchen.

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Der Klassiker akan memanaskan kompetisi Bundesliga Jerman pekan ini. Pertarungan klasik antara Bayern Muenchen versus Borussia Dortmund ini akan digelar di Stadion Signal Iduna Park pada pekan ke-11 Bundesliga pada Sabtu (10/11) waktu setempat.

Setidaknya dalam dua dekade terakhir, persaingan antara Muenchen dan Dortmund seolah menjadi rivalitas paling sengit di kancah sepak bola Jerman. Muenchen merupakan klub paling sukses di tanah Jerman dengan torehan 28 titel Bundesliga. Sementara Dortmund merupakan pesaing terberat Muenchen dalam dua dekade terakhir, meski baru mengoleksi delapan trofi Bundesliga.

Persaingan antara kedua tim pun terentang sejak awal dekade 90an saat sejumlah pemain Muenchen menyebut pemain Dortmund sebagai pemain cengeng. Berdasarkan rekaman sejarah pertemuan kedua tim, The Bavarians memang jauh lebih diunggulkan dibanding Die Borussen.

Dari 98 kali pertemuan di kancah Bundesliga, Muenchen berhasil 45 kali mengalahkan Dortmund. Sedangkan, Dortmund hanya berhasil 24 kali meraih kemenangan.

Keunggulan Muenchen atas Dortmund ini cukup tergambar di enam pertemuan terakhir di semua ajang. Muenchen berhasil mengemas empat kemenangan, Dortmund hanya satu kali menang. Bahkan, di pertemuan terakhir, Muenchen mampu mencukur Dortmund 6-0 pada paruh kedua Bundesliga musim lalu.

sumber : UEFA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement