Kamis 15 Nov 2018 14:36 WIB

Pintu Timnas Brasil Terbuka Bagi Costa Setelah Minta Maaf

Costa sempat meludahi Federico Di Fransesco saat Juventus bertemu Sassuolo

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Douglas Costa
Foto: REUTERS/Andres Stapff
Douglas Costa

REPUBLIKA.CO.ID, BRASILIA -- Pemain sayap Juventus Douglas Costa meminta maaf atas ulah tak terpuji yang dilakukannya beberapa waktu lalu. Costa sempat meludahi Federico Di Fransesco saat Juventus bertemu Sassuolo pada lanjutan Serie A, 16 September lalu.

Buntut dari ulahnya, eks Bayern Muenchen dilarang bertanding dalam empat laga. Kini sang winger dipanggil tim nasional Brasil untuk laga persahabatan.

Ia mengaku berdiskusi dengan pelatih Selecao, Adenor Leonardo Bacchi. Arsitek yang disapa Tite itu sempat tidak memasukkan Costa di sejumlah partai tim Samba sebelumnya.

"Dia memberi tahu saya, apa yang dia pikirkan, dan saya meminta maaf. Itu insiden buruk, sesuatu yang belum pernah terjadi dalam karier saya," ujar pesepak bola 28 tahun, dikutip dari Football Italia, Kamis (15/11).

Lantaran telah meminta maaaf, pintu timas kembali terbuka bagi eks Shakhtar Donetsk itu. Costa berjanji tidak akan mengulangi tindakan negatif tersebut.

"Saya ingin melepaskan semuanya di belakang saya, dan saya tetap bekerja (dengan lebih baik ke depannya)," ujarnya.

Brasil akan menjalani dua laga persahabatan. Armada Selecao bertemu Uruguay dan Kamerun.

Sejauh musim ini bergulir, Costa belum mencapai performa terbaiknya. Sang winger baru tampil dalam 10 laga bersama Juve di berbagai ajang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement