Rabu 28 Nov 2018 07:32 WIB

Manajer Persib Santai Tanggapi Teriakan Edy Out

Umuh tak mau menyebutkan siapa sosok tepat untuk menggantikan ketua umum PSSI.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Manager Persib Bandung Umuh Muchtar
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Manager Persib Bandung Umuh Muchtar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar menanggapi santai teriakan "Edy Out". Sambutan Umuh saat menerima kedatangan Persib U-19 membuat Bobotoh yang hadir meneriakkan slogan yang meminta Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi mengundurkan diri dari jabatannya.

Menurut Umuh, wajar jika Bobotoh meneriakkannya. Dia menilai Bobotoh menyadari bahwa sepak bola Indonesia membutuhkan ketua umum baru.

Baca Juga

"Itu kan orang-orang yang bilang. Apa pun juga mungkin orang sudah bisa menilai. Saya setuju (ganti ketua) kalau saya dimusuhin nggak ada msalah," kata Umuh di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (27/11).

Umuh menyetujui PSSI membuat Kongres Luar Biasa (KLB) secepatnya. Menurutnya, ada beberapa orang yang menghubunginya untuk mendorong dilaksanakannya KLB. "Urus saja yang lain, jangan merangkap-merangkap begini, harus serius, harus ada keberanian dan tegas jangan menyalahkan wartawan lagi," kata Umuh

Umuh menilai, KLB lebih baik dilaksanakan ketika libur kompetisi. Agar tidak mengganggu pelaksanaan kompetisi dan jadwal yang sudah diatur.

Menariknya, Umuh tidak mau menyebutkan siapa sosok yang tepat untuk menggantikan Edy. Ia hanya menyebutkan kriteria yang layak untuk berada di posisi tertinggi di PSSI itu. "Pokoknya yang berani ngemodal, kalau jadi ketua harus berani membuang waktu, mengeluarkan duit gitu atuh," jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement