Sabtu 01 Dec 2018 23:12 WIB

Thailand Imbangi Malaysia di Semifinal Piala AFF 2018

Hasil imbang tersebut cukup menguntungkan bagi Thailand.

Piala AFF 2018
Foto: Dok AFF
Piala AFF 2018

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tuan rumah Malaysia bermain imbang melawan juara bertahan Thailand 0-0 pada pertandingan leg pertama semifinal kejuaraan sepak bola Asia Tenggara, Piala AFF di Stadion Bukit Jalil, Sabtu (1/12). Didukung sekitar 85 ribu penonton yang memenuhi tribun Stadion Bukit Jalil, Malaysia berusaha tampil menekan.

Beberapa kali Malaysia mendapat peluang, di antaranya melalui pemain muda Safawi Rashid dan pemain kelahiran Gambia Mohamadou Sumareh. Namun meskipun lebih dominan dalam 90 pertandingan, Malaysia gagal mencetak gol ke gawang tim Thailand.

Tendangan keras Safawi di menit 19 melintas di atas gawang. Sementara pada menit ke-26, tembakan Samareh melebar ke samping gawang Thailand yang dikawal kiper Chatchai Budrom.

Hasil imbang tersebut cukup menguntungkan bagi Thailand yang akan menjadi tuan rumah pada semifinal leg kedua di Stadion Rajamangala 5 Desember mendatang. Pada pertandingan semifinal lainnya, Filipina akan berhadapan dengan Vietnam Ahad (2/12). Pertandingan leg pertama tersebut akan berlangsung di Panaad Stadium, Bacolod City, Filipina.

Turnamen dua tahunan ini menggunakan sistem home-away untuk pertandingan semifinal hingga final.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement