Rabu 05 Dec 2018 15:45 WIB

Valverde: Posisi 5 untuk Messi di Ballon d'Or tak Masuk Akal

Hingga kini, ia mengklaim belum ada pemain yang lebih baik dari Messi.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Ernesto Valverde
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Ernesto Valverde

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona Ernesto Valverde akhirnya angkat bicara soal Lionel Messi yang tak masuk dalam nomine tiga besar Ballon d'Or 2018. Valverde sempat mengucapkan selamat kepada Luka Modric yang meraih Ballon d'Or, meski Modric bermain untuk Real Madrid.

''Saya tidak akan masuk kepada diskusi tentang nilai dari penghargaan atau tidak. Tapi Messi di peringkat lima itu tidak masuk akal,'' ujar Valverde diktuip dari Marca, Rabu (5/12).

Baca Juga

photo
Rekor Lionel Messi

Bek Barca Clement Lenglet juga tetap mengakui Messi sebagai pemain terbaik di dunia. Sebagai pemain sepak bola, ia menyatakan tidak ada pemain yang lebih baik dari Messi. ''Tapi tahun ini Modric dan beberapa pemain Prancis juga layak mendapatkan penghargaan,'' jelasnya.

Menurut Lenglet, Modric merupakan pemain yang luar biasa dan membawa negaranya sampai ke final Piala Dunia 2018, serta bermain impresif musim lalu. ''Saya memahami sedikit penghargaan Ballon d'Or. Tapi jika Anda memilih pemain terbaik, bagi saya tidak ada keraguan dengan Messi,'' kata dia menegaskan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement