Jumat 07 Dec 2018 07:19 WIB

Pembangunan Arena Akuatik PON XX 2020 di Papua Dimulai

Kementerian PUPR diberikan amanat membangun empat venue.

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Israr Itah
Warga dengan perahu kecil melintas di kawasan Khalkote, Jayapura, Papua, Senin (13/11). Kawasan Khalkote di danau Sentani akan menjadi pusat kemeriahan pelaksanaan olahraga air pada PON 2020 di Papua.
Foto: Antara/M Agung Rajasa
Warga dengan perahu kecil melintas di kawasan Khalkote, Jayapura, Papua, Senin (13/11). Kawasan Khalkote di danau Sentani akan menjadi pusat kemeriahan pelaksanaan olahraga air pada PON 2020 di Papua.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memulai pembangunan Arena Akuatik yang akan digunakan pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Provinsi Papua pada 2020. Penandatanganan kontrak kerja sama antara Kementerian PUPR melalui Direktorat Bina Penataan Bangunan, Ditjen Cipta Karya dengan PT Waskita Karya (Persero) Tbk telah dilakukan di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, tengah pekan ini. 

Direktur Bina Penataan Bangunan Iwan Suprijanto mengatakan, sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) No. 10 tahun 2017 terkait penyelenggaraan PON XX dan Pekan Paralimpik Nasional XVI tahun 2020 di Papua, Kementerian PUPR diberikan amanat membangun empat venue, yaitu istora, akuatik, kriket, dan hoki. 

“Sebelumnya sudah dilaksanakan penandatanganan kontrak pembangunan venue Istora Papua pada November 2018 lalu,” kata Iwan. 

Terkait terjadinya peristiwa penembakan pekerja Jembatan Yigi dan Aorak di Kabupaten Nduga, Papua, pihak kontraktor diminta meningkatkan koordinasi dengan pihak keamanan. 

“Kesiapan ditingkatkan termasuk pengamanan yang memadai, mulai dari kordinasi lintas sektoral dengan Kementerian/lembaga. Kontraktor pelaksana bekerja optimal agar selesai tepat waktu,” kata Iwan.

Salah satu yang dibangun Kementerian PUPR adalah Arena Akuatik. Kontrak pembangunannya mencapai Rp 401,29 miliar yang dibangun di wilayah Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur, Kabupaten Jayapura.

Arena Akuatik ini nantinya dilengkapi fasilitas pool system sesuai standar Federasi Renang Internasional (FINA).  Pembangunan diharapkan akan selesai pada April 2020. 

Sejumlah fasilitas akan melengkapi venue ini, di antaranya pencahayaan, penghitungan waktu, jam utama, dan papan skor. Arena Akuatik juga akan  dilengkapi fasilitas tata suara dan tata udara, CCTV, serta tribun penonton.

Selain itu juga dilengkapi fasilitas tambahan seperti penataan kawasan untuk parkir, landskap, drainase, dan bangunan penunjang disesuaikan dengan batas kawasan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement