REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Michael Schumacher pernah menjadi pembalap terbaik di dunia. Ia tetap menjadi salah satu yang paling terkenal. bahkan di antara orang-orang yang tidak menggemari balap.
Sejak mengalami kecelakaan ski pada Desember 2013, Schumacher menghilang dari sorotan publik. Tetapi, bekas tim balap yang pernah dibelanya, Ferrari, masih mengenang jasanya. Ferrari kini menyelenggarakan pameran untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-50, sebagaimana dilansir DPA, Sabtu (22/12).
Museum Ferrari Italia mengatakan, pameran itu akan dibuka pada hari ulang tahun Schumacher, 3 Januari 2019. Pameran ini dimaksudkan sebagai perayaan dan tanda terima kasih kepada pembalap Ferrari paling sukses yang pernah ada.
Pameran ini akan dibuka selama beberapa bulan di Museum Ferrari, yang terletak di Modena, Italia.
Schumacher yang kelahiran Jerman adalah pengemudi di Ferrari dari tahun 1996 hingga tahun 2006. Ia memenangkan tujuh kejuaraan dunia Formula 1 secara total, lima di antaranya selama waktunya di Ferrari.
Sejak kecelakaannya pada tahun 2013, tidak banyak yang dipublikasikan tentang kesehatannya. Namun, putranya telah mulai tampil di panggung balap: pada tahun 2018, Mick Schumacher memenangkan kejuaraan Formula 3 Eropa.