REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Gelandang Inter Milan Joao Mario mengatakan, saat membela Portugal di Piala Dunia 2018 di Rusia, dirinya pernah berbicara dengan rekannya Cristiano Ronaldo. Saat itu, Ronaldo mengakui akan meninggalkan Real Madrid untuk mencari tantangan baru.
Target CR7, julukan Ronaldo, memang pindah ke Serie A Liga Italia. Sontak Mario langsung mengajak Ronaldo untuk pindah ke Inter Milan.
Mario ingin satu tim dengan Ronaldo dan membantu I Nerazzurri menyudahi dominasi Juventus.
Cristiano Ronaldo
Tapi pada kenyataannya, Ronaldo justru memilih ke Juventus. "Saya sangat ingin dia ke Inter Milan. Keputusan telah dibuat Ronaldo. Saya harap dia bahagia di Italia dan memperlihatkan kemampuannya," kata Mario dikutip dari Calciomercato, Jumat (28/12).
Harapan Mario sepertinya terpenuhi. Ronaldo yang datang ke Juventus dengan nilai transfer 100 juta euro itu jadi pemain tak tergantikan di skuat Bianconeri.
Kini Ronaldo memuncaki daftar top skorer sementara Serie A dengan catatan 12 gol. Juventus pun kokoh di puncak klasemen dan masih belum tersentuh kekalahan. Ronaldo juga telah meloloskan La Vecchia Signora ke babak 16 besar Liga Champions.
Joao Mario kini juga mulai kembali mendapatkan tempat di tim inti Inter Milan. Musim lalu, mantan pemain Sporting Lisbon itu dipinjamkan ke West Ham United. Musim ini ia kembali dan berjuang membuktikan diri di hadapan pelatih Inter Luciano Spalletti.