Kamis 03 Jan 2019 21:17 WIB

Indra Sjafri: Pemain Timnas U-22 Harus Tampil di Kompetisi

Partisipasi pemain di kompetisi menjadi syarat mutlak baginya menentukan komposisi.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Endro Yuwanto
Indra Sjafri.
Foto: Republika/Febrian Fachri
Indra Sjafri.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim kepelatihan nasional (timnas) Indonesia U-22 hanya akan mengambil para pemain yang punya jam terbang di kompetisi dalam atau luar negeri. Pelatih U-22 Indra Sajfri mengatakan, partisipasi pemain dalam kompetisi menjadi syarat mutlak baginya menentukan komposisi skuat Garuda junior.

“Itu (kompetisi) syarat mutlak. Kami punya pemain-pemain di Liga 1, Liga 2, dan Liga 3, dan yang bermain di luar negeri,” kata Indra, Kamis (3/1).

Namun sampai saat ini, Indra belum mau membocorkan sejumlah nama para pemain U-22 yang saat ini dalam pantauannya. “Dalam pekan ini, akan saya umumkan,” ujar dia menambahkan.

PSSI kembali mempercayakan Indra Sjafri sebagai pelatih timnas Indonesia. Tahun lalu, ia membesut timnas Indonesia U-19. Pada tahun ini, kontrak kepelatihannya untuk Indonesia U-22.

Skuat U-22 ini harus lekas terbentuk. Sebab, pertengahan Februari 2019 mendatang, Indonesia akan mengikuti gelaran Piala AFF U-22 2019 di Kamboja.

Pada gelaran tersebut, Indonesia masuk dalam Grup B bersama Malaysia, Myanmar, Kamboja, dan Singapura. Di kelas barunya ini, sebetulnya Indra sudah punya sederatan nama pemain yang akan ia andalkan. Menengok jenjang umur, para penggawa U-19 yang pernah ia latih, besar kemungkinan akan mengisi skuat U-22.

Mengacu pada gelaran terakhir Indonesia U-19 di Piala AFC U-19 2018, Indra punya 23 nama. Sebanyak 23 penggawa besutan Indra saat di U-19 tersebut, 22 nama di antaranya tergabung dalam klub-klub kasta utama nasional di Liga 1. Satu nama, seperti Egy Maulana Vikri berkompetisi di Liga Polandia bersama Lechia Gdansk.

Hanya satu nama, yakni Witan Sulaiman yang tak memiliki klub lantaran masih sebagai siswa di SKO Ragunan. Tetapi Indra mengatakan, komposisi U-22 belum tentu mengambil para pemain dari skuat Garuda U-19.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement