REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Hansamu Yama mengonfirmasi keinginannya pindah ke Persebaya Surabaya. Mulai musim 2019, ia tidak lagi memperkuat Barito Putera.
Kapten tim nasional Indonesia itu meminta maaf untuk semua kalangan yang terkait dengan Barito. Ia memilih Persebaya karena alasan keluarga.
"Awal tahun ini saya akan menikah dan sudah sepakat untuk menetap di Mojokerto," kata Hansamu, dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Jumat (11/1).
Sejak 2014, bek tengah 23 tahun itu menjadi bagian Laskar Antasari. Sang bek telah memperkuat klub yang bermarkas di kota Banjarmasin dalam 57 laga resmi dan mencetak tujuh gol.
Kepergian Hansamu membuat Barito kehilangan pemain penting. Sebab, ia merupakan salah satu pemain belakang yang disegani di kompetisi lokal.
Manajer Barito, Hasnuryadi Sulaiman, sudah berbicara empat mata dengan Hansamu. Pada akhirnya, ia memahami keputusan bek timnas Indonesia itu.
"Kami hanya bisa berikhtiar agar Hansamu nyaman di Barito Putera. Tapi karena sudah menyangkut kebahagiaan keluarga, kami memaklumi dan mengikhlaskan. Semoga lain waktu bisa bekerja sama," ujar Hasnuryadi.