REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Setelah absen dalam 17 laga akibat cedera, megabintang Los Angeles (LA) Lakers, LeBron James, akhirnya kembali bermain memperkuat timnya. Kehadiran LeBron dalam duel derbi sesama tim Los Angeles ini menuai hasil positif.
Dalam laga Jumat (1/2) WIB di Staples Center, Lakers melalui babak tambahan waktu mengalahkan tuan rumah LA Clippers dengan skor 123-120. Dalam debutnya pasca-cedera ini, LeBron tetap diandalkan menjadi pendulang angka utama Lakers. Bermain selama 40 menit, kapten Tim Barat All Star 2019 ini hampir mencetak triple double dengan meraih 24 angka, 14 rebound, dan 9 assist.
Lakers memimpin di akhir kuarter satu 32-26. Cilppers memangkas jarak saat jeda istirahat 53-54. Lakers kembali menjauh di akhir kuarter tiga 87-75.
Namun, Clippers membalas di kuarter empat dengan mencetak 37 angka dan kebobolan 25 angka. Ini membuat skor imbang 112-112 dan memaksakan babak tambahan waktu.
Dalam babak tambahan waktu, Lakers berhasil mencetak 11 angka dan hanya kemasukan 8 angka sehingga keluar sebagai pemenang dengan skor 123-120.
Selain LeBron, bintang dalam laga kali ini bagi Lakers adalah Lance Stpehenson yang membukukan 20 angka, termasuk tiga angka terakhir yang dicetak Lakers dalam laga ini. Brandon Ingram yang bermain 44 menit kali ini mencetak 19 angka. Point guard senior Rajon Rondo memnbukukan double-double 14 angka, 13 rebound. Javale McGee menambah 11 angka dan bintang muda Kyle Kuzma yang hanya bermain 23 menit menyumbang 10 angka.
Pemain cadangan Clippers, Lou Williams, menjadi top skorer dengan 24 angka, Patrick Beverley mengemas 17 angka, Tobias Harris dan Montrezl Harrel sama-sama mendulang 15 angka. Avery Bradley 13 angka, Boban Marjanovic 11 angka, dan Shai Gilgeous-Alexander 10 angka.
Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim di papan klasemen Wilayah Barat. Clippers 28-24 masih aman bertengger di posisi delapan, batas akhir babak playoff. Sedangkan Lakers 27-25 satu tingkat di bawah Clippers. Selanjutnya Lakers akan menjalani laga berat di markas Golden State Warriors, sedangkan Clippers menuju kandang Detroit Pistons.